HappyFresh Cara Belanja Berkualitas Hadir di Surabaya

Kamis, 15 Oktober 2015 - 12:44 WIB
HappyFresh Cara Belanja Berkualitas Hadir di Surabaya
HappyFresh Cara Belanja Berkualitas Hadir di Surabaya
A A A
SURABAYA - Setelah hadir di Jakarta, kini HappyFresh penyedia layanan grocery shopping online berbasis aplikasi dan website, hadir di Surabaya.

Menggandeng Ranch Market, kini warga Surabaya bisa mudah belanja bahan makanan segar hingga kebutuhan rumah tangga sehri-hari secara online. Waktu pengiriman tak usah menunggu lama, hanya 1 jam bahkan jadwal pengiriman dapat dipilih hingga 7 hari ke depan sesuai dengan keinginan pelanggan.

Aplikasi HappyFresh tersedia di App Store bagi pengguna iOS dan Google Playstore bagi pengguna Android. "Kami berkomitmen untuk melayani pelanggan di Indonesia dan memperluas layanan ke kota-kota besar lainnya salah satunya Surabaya," ucap Chief of Technology dan Co-Founder HappyFresh, Fajar Budiprasetyo di Surabaya, Kamis (14/10/2015).

Dia menuturkan, selain kota terbesar kedua di Indonesia, Pemerintah Kota Surabaya memajukan kotanya melalui bidang teknolgi dan informasi.

HappyFresh mengutamakan kualitas pelayanan kepada setiap pelanggan, ini diwujudkan dengan menyediakan personal shoppers yang terlatih dan secara permanen berbasis di toko mitra yang memastikan kesegaran dan kualitas paling baik dari semua produk.

"Kami senang HappyFresh hadir di Surabaya, terkait bertambahnya permintaan pelanggan kami untuk bisa belanja tanpa harus datang ke toko. Ini merupakan wujud komitmen kami untuk selalu meningkatkan kepuasan pelanggan di Surabaya," ujar Assistant Manager Merchandise Ranc Market Surabaya, Tamara Dahani.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9169 seconds (0.1#10.140)
pixels