Ekonomi Lesu LG Kenalkan AC Hybrid untuk Dongkrak Penjualan

Selasa, 08 September 2015 - 20:32 WIB
Ekonomi Lesu LG Kenalkan...
Ekonomi Lesu LG Kenalkan AC Hybrid untuk Dongkrak Penjualan
A A A
SURABAYA - Produsen elektronik, PT LG Electronics Indonesia terus memperkuat daya saing di pasar pendingin ruangan (air conditioner/AC) dengan meluncurkan produk AC LG Skin Care Hybrid. Produk ini ditergetkan akan terjual sebanyak 500 hingga 1000 unit perbulannya di Jawa Timur (Jatim).

Target ini ditetapkan karena Jatim merupakan pasar yang potensial dibandingkan daerah-daerah lain. Apalagi, AC Hybrid ini memiliki kelebihan dengan memperhatikan kesehatan bagi penggunanya.

“Jatim targetnya terjual 500 hingga 1000 unit perbulan, kalau nasional sebanyak 10.000 hingga 15.000 unit,” kata Branch Manager Surabaya LG Elektrik Indonesia, Irvan Salahudin di ArtHotel, Selasa (8/9/2015).

Irvan mengatakan, saat ini kondisi perekenomian sangat buruk dibandingkan tahun lalu. Akbat ekonomi ini, ada penurunan penjualan LG sebesar 10%. Penuruan terjadi ditingkat menengah bawah, karena daya beli yang dilakukan rendah. Untuk itu, LG memutuskan untuk mengeluarkan produk baru.

Produk ini diharapkan mampu untuk mendongkrak penjualan yang sedang turun. Selain memperhatikan kesehatan, produk terbaru ini memiliki tingkat efisiensi watt sekitar 40% dari AC lama. Karena AC ini bisa disetting untuk menyesuaikan suhu badan dengan kondisi lingkungan.

“AC ini cocok untuk dipakai sendiri maupun perusahaan, karena sudah memiliki kecanggihan dibandingkan AC lama,” ujarnya.

Aditya Adi Pradhana, Product Marketing Residential AC LG Electronics Indonesia mengatakan, produk yang mengusung tekologi hybrid ini diharapkan mampu mendongkrak pangsa pasar LG di produk pendingin ruangan khususnya untuk segmen residensial.

“Produk baru ini mengkombinasikan keunggulan dua produk utama AC LG yakni yang menggunakan teknologi low watt dan inverter. Kolaborasi dua teknologi utama pada pendingin ruangan LG tersebut memungkinkan seluruh manfaat baik kini dapat dinikmati hanya dengan satu perangkat,” katanya.

Teknologi LG Hybrid ini, lanjut Dhana, memungkinkan penggunaan pendingin ruangan dengan tiga opsi daya listrik yang dapat dikontrol secara langsung sesuai penggunaan. Adapun tiga opsi tersebut yaitu Normal (N), Rendah (L) dan lebih Rendah (ti).

Bila temperatur lingkungan sekitar ruang cenderung sangat panas atau dalam kondisi sedang dihuni banyak orang, pengguna dapat memilih pengoperasian pada tingkat Normal dengan output tenaga 100%.

Selain fitur manajemen daya, pada produk ini juga mampunyai teknologi Skin Care yang menjaga kelembaban kulit. Fitur ini bekerja dengan teknologi ionizer yang menghasilkan ion positif dan negatif dalam jumlah besar yang akan menempel pada permukaan kulit penggunanya.

LG menyediakan dua varian bagi peminat AC LG Skin Care Hybrid. Pilihan pertama S10DLMV berkekuatan daya 1PK dengan besaran daya maksimal mencapai 670 Watt. Varian kedua S13DLMV dengan daya 1,5 PK.Untuk tipe S10DLMV dijual seharga Rp 4,5 juta dan tipe S13DLMV dijual seharga Rp 5,6 juta
(dol)
Berita Terkait
LG Electronics Indonesia...
LG Electronics Indonesia Berikan Layanan Khusus Direct Mobile Service
Lifes Good Experience...
Life's Good Experience Zone Jadi Cara LG Dekatkan Diri ke Generasi Muda
Aksesori Rumah Tangga...
Aksesori Rumah Tangga untuk Pengguna Penyandang Disabilitas Dihadirkan
Nggak Perlu Tanah Luas,...
Nggak Perlu Tanah Luas, LG Rilis Kebun Pintar di CES 2025
LG Berbagi Kenyamanan...
LG Berbagi Kenyamanan Ibadah Ramadan dengan Donasi Dehumidifier Canggih
LG Dirikan Pusat R&D...
LG Dirikan Pusat R&D di Indonesia, Jadi Tempat Uji Coba TV Baru untuk Pasar Global
Berita Terkini
X Dilaporkan Blokir...
X Dilaporkan Blokir Akun-akun Pengkritik Elon Musk
2 jam yang lalu
Terumbu Karang Purba...
Terumbu Karang Purba Berusia 800 Tahun Ditemukan di Laut Merah
8 jam yang lalu
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
16 jam yang lalu
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
16 jam yang lalu
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
17 jam yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
1 hari yang lalu
Infografis
Prabowo akan Luncurkan...
Prabowo akan Luncurkan BLT untuk Guru Honorer pada 2 Mei
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved