Remix Mini Sebuah Desktop Kecil yang Canggih

Selasa, 14 Juli 2015 - 22:22 WIB
Remix Mini Sebuah Desktop...
Remix Mini Sebuah Desktop Kecil yang Canggih
A A A
LONDON - Setelah Jide meluncurkan sistem operasi Android custom yang bernama Remix OS untuk perangkat tablet. Kini, Jide memutuskan untuk membuat sebuah proyek crowdfunding untuk menghadirkan Remix OS ke dalam mini PC.

Seperti dilansir dari liliputing, Selasa (14/7/2015), Mini PC ini diberi nama Jine Remix Mini yang bisa dijalankan cukup dengan menghubungkannya dengan monitor ataupun TV. Jide berencana akan meluncurkan proyek crowdfunding Remix Mini PC tersebut di Kickstarter besok (15/7).

Remix OS akan berbeda dengan sistem operasi Android. Karena Remix OS lebih terasa sebagai sebuah sistem operasi desktop. Karena akan menggunakan mouse, gamepad, keyboard dan lain-lain.

Remix Mini dibekali dengan prosesor quad core berkecepatan 1,5Ghz dengan RAM 1GB. PC mini ini juga memiliki kapasitas penyimpanan 8GB, WiFi, Bluetooth, Gigabit Ethernet serta HDMI.

Proyek crowdfunding mini PC ini bakal diluncurkan dengan harga yang murah. Dalam jangka dua jam pertama, Remix Mini bisa diperoleh cukup dengan uang sebesar USD20 atau sekitar Rp2,6 juta . Dan setelah lewat dua jam, harganya bakal naik menjadi sebesar USD30.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.8162 seconds (0.1#10.140)