Penyebab dan Cara Atasi Error 'Couldn't Refresh Feed' di Instagram

Selasa, 03 Mei 2022 - 16:10 WIB
loading...
Penyebab dan Cara Atasi...
Cara Atasi Error Couldnt Refresh Feed di Instagram. FOTO/ IST
A A A
JAKARTA - Instagram menjadi aplikasi berbagi konten yang menyenangkan untuk dimainkan. Namun sayangnya, Instagram kadang kali mengalami error, salah satunya adalah ‘couldn’t refresh feed atau tidak dapat merefresh feed.



Nah, pada artikel ini akan dibahas penyebab kenapa Instagram mengalami error ‘couldn’t refresh feed’ dan bagaimana cara memperbaikinya. Berikut paparannya, melansir dari Remote Tools, Selasa (3/5/2022).

Penyebab Instagram ‘couldn’t refresh feed'

1. Koneksi internet

Alasan utama Instagram mengalami ‘couldn’t refresh feed' adalah koneksi internet yang lambat atau terputus. Tanpa adanya koneksi internet, tentu Instagram tidak bisa memuat foto atau video yang ada di feed.

2. Aplikasi Instagram kedaluwarsa

Jika menggunakan aplikasi Instagram versi yang sudah terlalu lama maka aplikasi Instagram akan kedaluwarsa. Ini tentu dapat menimbulkan masalah pada kinerjanya, salah satunya adalah masalah 'couldn’t refresh feed'.

3. Server Instagram sedang down

Selain karena faktor pengguna, masalah juga bisa terjadi karena faktor internal Instagram itu sendiri. Misalnya adalah server aplikasi yang sedang down. Jika server sudah down maka masalah bukan hany dialami oleh kalian saja, tapi sebagian besar pengguna.

4. Cache Instagram penuh

File cache adalah file sementara yang disimpan oleh aplikasi di perangkat. Lama kelamaan file cache akan penuh dan dapat membebankan kinerja aplikasi. Kalau sudah begini masalah akan datang, termasuk 'couldn’t refresh feed'.

5. Tanggal dan waktu salah

Aplikasi Ostagram mungkin juga menampilkan kode error 'couldn’t refresh feed' jika pengaturan tanggal dan waktu perangkat tidak sinkron dengan tanggal dan waktu sebenarnya. Ini karena di backend Instagram, tanggal dan waktu tidak akan cocok sehingga membuat aplikasi "bingung" ketika pengguna mencoba menyegarkan umpan.

6. Telah diblokir oleh Instagram

Instagram terus-menerus memantau perilaku pengguna dan membatasi penggunaan akun. Jika terlibat perilaku yang bertentangan dengan ketentuan Instagram maka akun bisa saja diblokir, dan ini juga mengakibatkan 'couldn’t refresh feed'.

Cara memperbaiki Instagram ‘couldn’t refresh feed'

1. Periksa koneksi internet

Pertama, pastikan koneksi internet berfungsi dengan baik dan memiliki kecepatan yang memadai. Untuk mengujinya, cukup buka browser lalu akses situs web. Jika memuat terlalu lama, maka internet bermasalah.

Coba matikan dan hidupkan data/wifi. Bisa juga dengan melakukan restart smartphone. Diharapkan dengan melakukan langkah ini koneksi internet bisa kembali stabil. Namun jika bemum bisa juga, bisa hubungi pihak operator.

2. Perbarui atau instal ulang Instagram

Cara selanjutnya coba perbarui versi atau intsal ulang aplikasi Instagram di smartphone. Bisa dengan kunjungi Play Store atau App Store lalu cari Instagram. Pastikan versi aplikasi sudah terbaru. Jika sudah, coba lakukan uninstall dan instal ulang.

3. Hubungi dukungan Instagram

Jika refresh feed Instagram masih belum bisa dilakukan, pengguna dapat melaporkan masalah tersebut ke dukungan Instagram. Caranya adalah dengan masuk ke akun, dan buka “Pengaturan” > “Bantuan” > “Laporkan Masalah”.

4. Hapus cache Instagram

Di menu pengaturan perangkat, buka 'Aplikasi' > 'Instagram'. Selanjutnya, temukan dan pilih opsi 'Hapus Cache' untuk menghapus semua file cache yang disimpan oleh Instagram di perangkat. Dengan cara ini aplikasi bisa berjalan lebih ringan.

5. Atur tanggal dan waktu secara otomatis

Seperti yang telah disebutkan, pengaturan tanggal dan waktu smartphone yang diatur secara manual dan tidak sinkron dengan waktu sebenarnya dapat menimbulkan masalah. Karenanya, pastikan pengaturan tanggal dan waktu diatur ke otomatis.

6. Periksa apakah akun telah diblokir

Akun yang telah diblokir akan muncul pemberitahuan. Kalau sudah begini, segera lakukan pemulihan akun dengan mengikuti langkah-langkah yang dirinci di dalam panduan pemulihan akun. Coba juga ubtuk melengkapi info profil dan sebagainya.

7. Logout dan login lagi

Untuk memperbaiki masalah 'couldn’t refresh feed' bisa mencoba keluar dan masuk lagi ke aplikasi Instagram. Untuk keluar dari Instagram, ketuk gambar profil, buka pengaturan > 'Keluar'. Tutup aplikasi, lalu buka lagi dan masuk ke akun.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1819 seconds (0.1#10.140)