Cara Mengembalikan Akun Instagram yang Hilang Pakai Cara Mudah

Kamis, 28 April 2022 - 13:12 WIB
loading...
Cara Mengembalikan Akun...
Cara Mengembalikan Akun Instagram yang Hilang. FOTO/ IST
A A A
JAKARTA - Apakah Anda sedang mencari cara mengembalikan akun Instagram yang hilang? Ada kalanya akuj Instagram hilang karena alasan tertentu. Sehingga, pengguna ingin memulihkan lagi akun mereka.



Instagram menjadi media sosial populer yang digunakan oleh banyak orang di seluruh dunia. Tak heran bila Instagram menjadi media sosial favorit karena para pengguna dimungkinkan untuk mengekspresikan diri mereka. Tak heran bila pengguna mengaku merasa kehilangan jika akun Instagramnya tiba-tiba hilang.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut cara mengembalikan akun Instagram yang hilang. Jadi Anda tak perlu khawatir.

Cara Mengembalikan Akun Instagram yang Hilang

1. Buka Instagram

Pertama, buka aplikaai Instagram di smartphone

2. Silakan Login dengan Akun yang Ingin Dipulihkan

Lalu, lakukan login seperti biasanya menggunakan akun yang ingin dipulihkan.

3. Pilih Opsi untuk Mengembalikan Akun

Di layar akan muncul pesan "Ingin Terus Menggunakan Akun Ini?”. Pilih opsi Biarkan Akun dan akun Instagram yang telah dihapus permanen secara otomatis akan dikembalikan lagi.

Cara Mengembalikan Akun Instagram yang Hilang karena Diretas

1. Memeriksa akun email untuk melihat pesan dari Instagram

Jika menerima email dari [email protected] yang memberi tahu bahwa alamat email telah diubah, Anda bisa mengurungkan perubahan ini dengan memilih kembalikan perubahan ini di pesan yang dikirim.
Jika informasi tambahan juga diubah, misalnya: kata sandi, dan Anda tidak bisa mengembalikan alamat email Anda, mintalah tautan login atau kode keamanan dari Instagram.

2. Meminta tautan login dari Instagram

"Untuk membantu kami mengonfirmasi bahwa Anda adalah pemilik akun itu, Anda bisa meminta kami mengirimkan tautan login ke alamat email atau nomor telepon Anda," kata Instagram
Cara meminta tautan login:
- Di layar login, ketuk Dapatkan bantuan login atau Lupa kata sandi?
- Masukkan nama pengguna, alamat email, atau nomor telepon yang terkait dengan akun Anda, lalu ketuk Berikutnya. Catatan: Jika Anda tidak mengetahui nama pengguna, alamat email, atau nomor telepon yang terkait dengan akun Anda, ketuk Perlu bantuan lain? di bawah tombol Berikutnya dan ikuti petunjuk di layar.
- Pilih alamat email atau nomor telepon Anda, lalu ketuk Kirim Tautan Login.
- Klik tautan login di email atau SMS Anda dan ikuti petunjuk di layar.

3. Meminta kode keamanan atau dukungan dari Instagram

Jika tidak bisa memulihkan akun dengan tautan login yang Instagram kirim, Anda bisa meminta dukungan lainnya.
Cara meminta dukungan dari Instagram di Android
- Di layar login, ketuk Dapatkan bantuan untuk login. di bawah Login.
- Masukkan nama pengguna, alamat email, atau nomor telepon yang terkait dengan akun Anda, lalu ketuk Perlu bantuan lain?. Perlu diingat bahwa jika memiliki lebih dari satu akun Instagram, Anda perlu memilih akun yang mengalami masalah login terlebih dahulu, lalu ikuti petunjuk di layar.
- Ketuk Perlu bantuan lain?, lalu ikuti petunjuk di layar.
- Pilih alamat email atau nomor telepon Anda, lalu ketuk Kirim Kode Keamanan.
- Jika Anda tidak menerima kode keamanan, ketuk Saya tidak bisa mengakses email atau nomor telepon ini di bawah Kirim Kode Keamanan, lalu ikuti petunjuk di layar.
Cara meminta dukungan dari Instagram di iPhone
- Dari layar tautan login, ketuk Perlu bantuan lain? di bawah Kirim Tautan Login.
-Pilih alamat email atau nomor telepon Anda, lalu ketuk Kirim Kode Keamanan.
- Jika Anda tidak menerima kode keamanan, ketuk Saya tidak bisa mengakses email atau nomor telepon ini di bawah Kirim Kode Keamanan, lalu ikuti petunjuk di layar.
Pastikan memasukkan alamat email yang aman dan hanya bisa diakses oleh Anda. Setelah mengirimkan permintaan, Anda akan menerima email dari Instagram yang berisi langkah berikutnya.

4. Memverifikasi identitas

Jika mengirimkan permintaan dukungan untuk akun tanpa foto, Anda akan menerima email balasan otomatis dari Tim Dukungan di Facebook.

Anda diminta untuk memverifikasi identitas dengan memberikan alamat email dan nomor telepon yang digunakan untuk mendaftar dan jenis perangkat yang Anda gunakan saat mendaftar (misalnya, iPhone, Android, iPad, dan lainnya).

Jika meminta dukungan untuk akun dengan foto, Anda akan diminta untuk mengambil video selfie memutar kepala ke berbagai arah. Hal ini dilakukan untuk membantu Instagram memastikan bahwa Anda orang asli dan mengonfirmasi identitas.

Setelah itu, Anda akan menerima email dari Instagram di alamat email aman yang diberikan. Instagram menjamin bahwa video yang dikirim akan dihapus dalam waktu 30 hari.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
Cara Menonaktifkan Mode...
Cara Menonaktifkan Mode Aman Samsung yang Paling Mudah Dicoba
Cara Mengatasi Layar...
Cara Mengatasi Layar iPhone Ada Bayangan Hitam
Cara Masuk dan Keluar...
Cara Masuk dan Keluar Recovery Mode di HP Android
Meta Tidak Izinkan Pengguna...
Meta Tidak Izinkan Pengguna Menyimpan File Video Live di Facebook
Bagaimana Cara Screen...
Bagaimana Cara Screen Mirroring iPhone ke TV? Ini Langkah Mudahnya
Daftar Kecerdasan Buatan...
Daftar Kecerdasan Buatan Canggih yang Siap Dihadirkan Meta
Daftar Lengkap Situs...
Daftar Lengkap Situs Baca Komik Gratis 2025
Rekomendasi
Salinan Audit BPKP Tak...
Salinan Audit BPKP Tak Diberikan ke Tom Lembong, Pakar Hukum Ragukan Kualitasnya
Jadwal Imsak dan Buka...
Jadwal Imsak dan Buka Puasa Jakarta, Jumat 14 Maret 2025/14 Ramadan 1446 H
Meghan Markle Buat Masalah...
Meghan Markle Buat Masalah Lagi dengan Kate Middleton Imbas Temui Pangeran Harry
Berita Terkini
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
27 menit yang lalu
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
4 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
7 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
10 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
11 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
16 jam yang lalu
Infografis
5 Olahraga yang Bikin...
5 Olahraga yang Bikin Umur Panjang dan Paling Mudah Dilakukan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved