Puluhan Bangkai Naga Laut Terdampar di Pantai Australia

Kamis, 14 April 2022 - 18:29 WIB
loading...
Puluhan Bangkai Naga...
Puluhan bangkai Laut Gulma. terhampar di pantai Sidney FOTO/ IST
A A A
SIDNEY - Puluhan bangkai makhluk misterius dan aneh ditemukan terdampar di lepas pantai Australia setelah berminggu-minggu diguyur hujan. Makhluk menyeramkan yang diduga naga laut mati mengenaska di sepanjang pantai.

Seperti dilansir dari Daily Star Kamis (14/4/2022), para ahli dikejutkan oleh penemuan naga laut gulma yang muncul di pantai negara bagian New South Wales.



"Jelas itu adalah hasil kombinasi dari fenomena termasuk cuaca yang tidak biasa, polutan yang terbawa ke laut dan terjadinya gelombang besar," kata Profesor Ekologi Kelautan di Sydney University of Technology, Dr. David Booth kepada surat kabar Sydney Morning Herald.

Beberapa naga laut gulma ditemukan terdampar di lepas pantai Cronulla, Malabar dan Central Coast dengan jumlah diperkirakan 10 kali lebih tinggi dari biasanya.

Spesies ini sering ditemukan di perairan Australia, namun tidak biasa hewan ini menyimpang jauh dari habitat aslinya.

Naga laut dewasa diperkirakan berenang hanya 50 hingga 500 meter dari habitatnya.

"Ini dapat menyebabkan spesies kehilangan habitat dan mengubah faktor lingkungan," tambah peneliti utama, Dr. Selma Klanten.

Naga laut terkenal di kalangan penyelam karena memiliki warna yang berbeda seperti kuning dan ungu. Pertumbuhannya bisa mencapai panjang 45 sentimeter dan biasanya hidup di antara terumbu karang dan berkerabat dekat dengan kuda laut.

Itu pernah terdaftar sebagai spesies yang terancam punah dalam Daftar Merah Spesies Terancam Punah oleh International Union for Conservation of Nature (IUCN) dan siapa pun yang mencoba mengumpulkan atau mempertahankannya tanpa izin, dinyatakan bersalah.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jerman Ciptakan Teknologi...
Jerman Ciptakan Teknologi yang Diklaim Bisa Hidupkan Orang Mati
Universitas di Jepang...
Universitas di Jepang Siapkan Jurusan AI untuk Calon Dokter
Tanah Kelahiran Ratu...
Tanah Kelahiran Ratu Cleopatra Ditemukan Tenggelam di Laut Mediterania
Astronom Dibuat Bingung...
Astronom Dibuat Bingung oleh Partikel Aneh yang Mengambang di Luar Angkasa
Hidupkan Gajah Purba,...
Hidupkan Gajah Purba, Ilmuwan Ciptakan Tikus Berbulu Lebat
Sungai Bertaburan Biji...
Sungai Bertaburan Biji Emas Ditemukan di Pakistan
Perusahaan Listrik SCE...
Perusahaan Listrik SCE Dituduh Jadi Pemicu Kebakaran Hebat di Los Angeles
Panas Matahari Bisa...
Panas Matahari Bisa Mempengaruhi Aktivitas Gempa Bumi
Gunung Es Terbesar di...
Gunung Es Terbesar di Dunia Kandas di Pulau Terpencil Inggris
Rekomendasi
Kemenangan Gervonta...
Kemenangan Gervonta Davis vs Terence Crawford: Rekor Siapa Lebih Baik?
Nelayan Sampang Dilempar...
Nelayan Sampang Dilempar Bom Molotov saat Mencari Ikan di Perairan Bangkalan Madura
Media Vietnam Kaget...
Media Vietnam Kaget Pemanggilan Septian Bagaskara: Faktor X di Lini Depan?
Berita Terkini
Gunakan Starlink, Elon...
Gunakan Starlink, Elon Musk Ancam Ukraina untuk Berhenti Perang
3 jam yang lalu
Jerman Ciptakan Teknologi...
Jerman Ciptakan Teknologi yang Diklaim Bisa Hidupkan Orang Mati
8 jam yang lalu
Universitas di Jepang...
Universitas di Jepang Siapkan Jurusan AI untuk Calon Dokter
11 jam yang lalu
Apple Umumkan Tunda...
Apple Umumkan Tunda Sematkan Fitur AI di Siri
14 jam yang lalu
Konten Telegram Kini...
Konten Telegram Kini Bisa Disebar lewat Google Cast
16 jam yang lalu
Microsoft Gabungkan...
Microsoft Gabungkan xAI, Meta, dan DeepSeek demi CoPilot
18 jam yang lalu
Infografis
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved