Ini Dia 5 Rekomendasi Game Sepak Bola Offline

Sabtu, 25 Desember 2021 - 18:05 WIB
loading...
Ini Dia 5 Rekomendasi...
Rekomendasi game bola offline untuk dimainkan di libur Natal dan Tahun Baru. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Rekomendasi game bola offline terbaik untuk dimainkan di libur Natal dan Tahun Baru akan membuat hari Anda lebih seru.

Karena gamenya offline , maka pengguna tidak perlu koneksi internet untuk memainkannya. Nah, berikut 5 game sepak bola offline yang bisa langsung dimainkan:



1. Stickman Soccer
Stickman Soccer menawarkan karakter animasi unik. Meski berbentuk Stickman, animasi dan pergerakan pemain terbilang baik. Begitu juga dengan lapangan sepak bola yang terlihat seperti game sepak bola pada umumnya. Karena di desain sederhana, game juga menawarkan kontrol permainan yang mudah. Cocok untuk sekadar mengisi waktu luang atau mengusir rasa bosan.

2. Ultimate Soccer
Game ini diunduh lebih dari 50 juta kali. Banyak pemain suka karena bisa dimainkan secara offline dan game ini juga ringan.

3. Dream League Soccer
Dream League Soccer jadi game sepak bola offline paling fenomenal. Di Play Store sudah diunduh 100 juta kali. Bagian paling mengesankan adalah grafis dan kontrol yang begitu memanjakan mata.

4. Real Football
Dibesut Gameloft, Real Football tampil dalam grafik real 3D tampilannya menyerupai game konsol. Mulai berlari, merebut bola, dan lainnya. Sehingga, pemain benar-benar merasakan game ala konsol.

5. World Cup Run
Dengan grafis lucu, game besutan VNG Game Studios seru untuk dimainkan karena menawarkan konsep permainan sepak bola unik.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1620 seconds (0.1#10.24)