Meta Beri Fitur untuk Admin Ubah Tampilan di Grup Facebook

Minggu, 07 November 2021 - 19:03 WIB
loading...
Meta Beri Fitur untuk Admin Ubah Tampilan di Grup Facebook
Induk perusahaan Facebook yang baru melakukan rebranding, Meta memperkenalkan beberapa fitur baru yang bisa membantu para admin di grup Facebook. Foto/dok
A A A
JAKARTA - Induk perusahaan Facebook yang baru melakukan rebranding, Meta memperkenalkan beberapa fitur baru yang bisa membantu para admin di grup Facebook. Salah satu yang menjadi fitur baru itu adalah salam unik yang dikirimkan admin grup terhadap anggota baru.

Head of Facebook App Tom Alison, mengatakan jika setiap grup memiliki keunikan dan budayanya masing-masing. Untuk itu admin kini diberikan cara untuk menyesuaikan tampilan dan suasana grupnya agar tetap unik.

Para admin dapat membuat beberapa perubahan di grup Facebook -nya. Termasuk menyesuaikan dengan mudah warna, latar belakang, dan font postingan yang ditampilkan di grup, beserta emoji yang bisa digunakan anggota untuk menanggapi konten.



"Admin juga bisa menggunakan set fitur untuk memilih serangkaian preset format postingan, lencana, fitur admin, dan lainnya yang bisa diaktifkan untuk grup dengan sekali klik, sehingga komunitas bisa berinteraksi dengan cara yang mereka inginkan," ujar Alison dalam keterangan tertulis, Minggu (7/11/2021)

Memberikan saran untuk penggunaan format yang lebih disukai kepada anggota saat mereka memposting di grup. Ini akan muncul di tombol posting baru yang tetap ada saat anggota menelusuri grup, sehingga mereka pun tidak perlu lagi menggulir kembali ke atas jika ingin memposting.

Admin juga bisa membuat salam unik dan membagikan aturan grup yang akan diterima anggota baru secara otomatis saat mereka bergabung ke grup.



Para anggota juga bisa memberi penghargaan komunitas, seperti Insightful, Uplifting, atau Fun, untuk konten yang mereka anggap bermanfaat.

Penghargaan ini mendorong interaksi, membuat konten jadi lebih mudah dilihat anggota, dan membantu mendemonstrasikan konten grup secara optimal.
(ysw)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2775 seconds (0.1#10.140)