Bermodal Foto Smartphone yang Estetik, UMKM Bisa Jual Produk Lebih Banyak

Rabu, 13 Oktober 2021 - 23:05 WIB
loading...
Bermodal Foto Smartphone...
Audrey & Keno dari @innandprops menjadi contoh pelaku UMKM yang mengandalkan smartphone untuk kegiatan bisnisnya. Foto: dok OPPO Indonesia
A A A
JAKARTA - Dengan memanfaatkan kamera di smartphone yang dimiliki, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) bisa membuat foto produk yang menarik dan ujungnya bisa membuat produk mereka laris terjual. Hal tersebut terungkap dalam acara Entrepreneur Workshop with OPPO A-Series yang berlangsung pada 8-9 Oktober 2021 silam.

Audrey & Keno dari Inn and Props (@innandprops) membagikan pengalaman, kendala, dan hambatan ketika membangun bisnis dari awal. Inn and Props sendiri fokus pada jual beli tanaman hias lewat sosial media dan marketplace.



Audrey mengatakan bahwa ia sangat terbantu dengan kehadiran perangkat smartphone untuk memotret tanaman hias. ”Perangkat smartphone saat ini sangat membantu para pelaku UMKM untuk mempromosikan produk. Sebab, modal utama bisnis di media sosial oleh adalah foto yang dikemas secara apik dan tertata,” ujarnya.

Berbekal OPPO A16, Audrey menyebut bahwa ia bisa menghasilkan beragam foto produk yang estetik. Ia juga memberi sejumlah tips untuk memotret tanaman. ”Kita harus bisa mencari angle yang tepat. Misalnya dari atas, agar tanaman terlihat lebih besar. Juga, perhatikan cahaya terbaik misalnya pagi hari atau menjelang sore,” ungkapnya.

Sementara itu, penggiat fotografi Meyani Kristina Ningrum mengaku sudah lama aktif memberi edukasi kepada UMKM yang ada di Batam untuk membuat food photography.

Menurutnya, peran foto saat ini sangat penting bagi pelaku usaha UMKM. Informasi secara visual dalam bentuk foto akan membantu para pelaku UMKM bisa mempromosikan produk melalui media sosial dengan lebih mudah dan cepat.

Bermodal Foto Smartphone yang Estetik, UMKM Bisa Jual Produk Lebih Banyak

Meyani Kristina, OPPO Fans dan penggerkan workshop fotografi untuk UMKM. Foto: dok OPPO Indonesia

”Dengan memanfaatkan media sosial, produk-produk dari para pelaku UMKM akan lebih luas jangkauan promosinya sekaligus menghemat waktu,” beber Meyani.

Meyani berpendapat fitur Expert Mode sangat membantu dirinya untuk dapat menyesuaikan foto produk yang dihasilkan, sementara bagi Inn and Props fitur makro dan juga bokeh dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan foto yang menarik bagi pelanggannya.



PR Manager OPPO Indonesia Aryo Meidianto A mengatakan, OPPO berupaya memberi dukungan bagi para pelaku bisnis, khususnya UKM yang terkena imbas pandemi agar bisa bangkit. OPPO menghadirkan perangkat A16 baru dengan warna pearl blue dan juga konfigurasi RAM 4GB dan Intenal 64GB. Perangkat tersebut dibanderol Rp2.499 juta.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1810 seconds (0.1#10.140)