Sedang Freediving di Laut, Penyelam Justru Temukan Harta Karun Koin Emas

Senin, 27 September 2021 - 08:55 WIB
loading...
Sedang Freediving di...
Hartu karun berupa koin emas langka itu di duga berasal dari Kekaisaran Romawi. Foto: ist
A A A
SPANYOL - Tidak pernah terpikirkan di benak kakak beradik Luis Lens dan César Gimeno bahwa mereka bakal menemukan harta karun di laut.

”Rasanya menjadi impian setiap anak untuk bisa menemukan harta karun di laut,” ujar Luis Lens.



Ceritanya, Luis dan kakak iparnya César sedang berlibur Xbia, Spanyol, dan melakukan aktivitas freediving di Laut Mediterania.

Freediving atau selam-bebas adalah olah raga dimana penyelam mencoba mencapai kedalaman tertentu di bawah laut tanpa bantuan alat pernapasan.

Luis dan César tidak sekadar freediving. Tapi, mereka juga menyelam sambil membersihkan sampah-sampah plastik di terumbu karang. Disitulah mereka melihat ada benda mengkilap yang menyerupai koin 10 sen. Lalu, Luis memutuskan untuk mengambilnya. Ternyata mereka berdua benar-benar menemukan harta karun.

Keduanya menemukan koin emas yang berasal dari Kekaisaran Romawi. Menggunakan pembuka botol dari pisau Swiss Army, mereka menemukan tujuh koin lagi yang tertanam di celah batu.

Setelah melaporkan penemuan mereka kepada pihak berwenang setempat, tim penyelam scuba dan arkeolog menemukan total 53 koin emas, tiga paku, dan beberapa benda yang tampak seperti peti.

Temuan Luis dan César disebut yang terbesar. Karena total ada 53 koin yang ditemukan, berasal dari abad ke-4 dan ke-5. Menariknya lagi, kondisi koin tersebut sangat bagus. Tidak rusak, dan masih sangat detil.

Para ilmuwan dari University Institute for Research in Archaeology and Historical Heritage menganalisis koin-koin tersebut. ”Ini adalah salah satu set koin emas Romawi terbesar yang ditemukan di Spanyol dan Eropa,” kata Jaime Molina, kepala tim arkeolog bawah air dari Universitas Alicante, dalam siaran pers.

Apa yang membuat penemuan itu semakin tidak biasa adalah betapa sempurnanya koin-koin itu terawetkan. Peneliti mampu mengidentifikasi kaisar pada koin: Valentinian I (3 koin), Valentinian II (7 koin), Todosio I (15 koin), Arcadi (17 koin), Honorius (10 koin), dan sebuah koin tak dikenal.

Molina mengatakan bahwa penemuan tersebut dapat memberikan banyak informasi baru untuk memahami fase akhir dari jatuhnya Kekaisaran Romawi Barat. Sejarawan mengatakan bahwa koin itu bisa saja sengaja disembunyikan untuk menghindari penjarahan orang barbar, seperti Alans.

Sedang Freediving di Laut, Penyelam Justru Temukan Harta Karun Koin Emas

Para ilmuwan menduga koin-koin itu mungkin disembunyikan dari penjarah barbar.

Mereka mengatakan bahwa koin menjelaskan momen historis kondisi yang tidak aman dengan kedatangan orang-orang barbar seperti Suevi, Vandal, dan Alan, yang menyebabkan jatuhnya Kekaisaran Romawi.



Koin-koin tersebut akan direstorasi dan dipamerkan di Museum Arkeologi dan Etnografi Soler Blasco di Xàbia, kata Universitas Alicante.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Diyakini Lokasi Harta...
Diyakini Lokasi Harta Karun, Ratusan Warga Berbondong-bodong Gali Tempat Ini
Sungai Bertaburan Biji...
Sungai Bertaburan Biji Emas Ditemukan di Pakistan
Arkeolog Temukan Harta...
Arkeolog Temukan Harta Karun Berupa Perhiasan dari Luar Angkasa
Bongkahan Emas Terbesar...
Bongkahan Emas Terbesar Ditemukan Beratnya Setara Beban Pria Dewasa
Bikin Gaduh se-Indonesia,...
Bikin Gaduh se-Indonesia, Pendiri Koin Jagat Minta Maaf
AS Siap Menggali Bulan,...
AS Siap Menggali Bulan, Mineral Tambang Ini Jadi Incarannya
Ilmuwan Temukan Logam...
Ilmuwan Temukan Logam Retak yang Bisa Kembali Rapat dengan Sendirinya
Batu Stonehenge Diklaim...
Batu Stonehenge Diklaim Berjalan 700 Kilometer, Bukti Baru Ditemukan
Fenomena Alam Besar...
Fenomena Alam Besar Ini Akan Memuntahkan Berlian dari Perut Bumi
Rekomendasi
Tokoh Masyarakat Papua...
Tokoh Masyarakat Papua Desak Aparat Tindak Tegas OPM
Hari Kartini, Megawati...
Hari Kartini, Megawati Tegaskan Perempuan Bukan Makhluk yang Harus Tunduk dalam Diam
Kasus Pencucian Uang...
Kasus Pencucian Uang Rp285,9 T, Hukuman Bui Seumur Hidup Miliarder Truong My Lan Dipangkas Jadi 30 Tahun
Berita Terkini
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
10 jam yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
1 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
1 hari yang lalu
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
1 hari yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
1 hari yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved