Jadi Tokoh di Harry Potter lewat Filter Baru di Facebook Portal

Minggu, 11 Juli 2021 - 23:30 WIB
loading...
Jadi Tokoh di Harry...
Dengan sekali sentuh, peserta panggilan video bisa melihat satu sama lain dalam balutan kostum virtual Harry Potter and the Cursed Child. Foto: ist
A A A
CALIFORNIA - Portal, layanan video call milik Facebook, menambah fitur baru. Mereka bekerja sama dengan teater Harry Potter and the Cursed Child untuk menciptakan filter baru yang membuat penggunanya bisa tampil ala karakter Harry Potter.

Dengan sekali sentuh, peserta panggilan video bisa melihat satu sama lain dalam balutan kostum virtual yang diambil dari drama tersebut.

BACA JUGA: Diam-Diam Bos Facebook Mark Zuckerberg dan Sheryl Sandberg Ternyata Tidak Akur

Facebook blog mengumumkan fitur ini Minggu (11/7). ”Kini siapapun bisa menjadi karakter Harry Potter dengan menyentuh tombol ’Curtain Call’ di deretan efek yang tersedia di Portal. Anda bisa memilih satu dari tiga lokasi yang tersedia di menu untuk didatangi: Aula Besar Hogwarts, Kementerian Sihir, dan Tepian Hutan Terlarang,” tulis pengumuman tersebut.

“Ketika cahaya menyala, setiap peserta video call akan mendapat mantra unik yang diberikan secara acak untuk berubah menjadi karakter Harry Potter. Cukup anggukkan kepala atau sentuh layar untuk mengaktifkan mantra dan saksikan perubahan yang terjadi,”.

Filter AR ini akan mengubah pengguna menjadi salahsatu karakter Harry Potter yang ajaibnya juga akan menyesuaikan kostumnya dengan warna kulit, “peserta video call akan menjadi tokoh Harry Potter secara utuh berkat teknologi penyocokan warna kulit yang akan membuat karakter di layar memiliki kulit yang sama dengan kulit anda.”

Fitur ini bisa digunakan di Portal dan kini baru tersedia di Amerika dan Inggris. Bagi yang tak memiliki Portal, “pengguna Instagram dan Facebook juga bisa menikmati filter AR ini lewat fitur stories,” tulis pengumuman perusahaan media sosial terbesar itu.

Belakangan ini, Facebook sedang gencar-gencarnya mengembangkan teknologi AR mereka dan membuka pintu gerbang bagi para kreator individual yang ingin membuat filter mereka sendiri-sendiri.

BACA JUGA: Tes Jaringan 5G di POCO M3 Pro 5G, Ternyata Segini Hasilnya…

Selain AR, Facebook juga kini tengah mengembangkan teknologi VR yang dikerjakan lewat divisi Reality Labs mereka yang berisi hampir 10.000 karyawan.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Aturan Penggunaan Media...
Aturan Penggunaan Media Sosial di ASEAN Didesak untuk Dibuat
Mark Zuckerberg Tegaskan...
Mark Zuckerberg Tegaskan Era Sosmed Akan segera Berakhir
Meta Lakukan Update...
Meta Lakukan Update untuk Aplikasi Edits
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
Washington Gelar Sidang...
Washington Gelar Sidang Kasus Antimonopoli Meta
PM Selandia Baru Bakal...
PM Selandia Baru Bakal Melarang Anak di Bawah 16 Tahun Gunakan Media Sosial
Kehabisan Duit, Sekolah...
Kehabisan Duit, Sekolah Gratis yang Didirikan Miliarder Ini Bakal Tutup
Reaksi Lauren Sanchez...
Reaksi Lauren Sanchez atas Komentar Belahan Dadanya yang Dilirik Mark Zuckerberg, Kasih Like di Instagram
Rekomendasi
48 Tahun Jadi Kampus...
48 Tahun Jadi Kampus Unggulan di Indonesa, UWKS Telah Luluskan 48.000 Sarjana
TNI Angkatan Darat Buka...
TNI Angkatan Darat Buka Peluang Anak Korban Ledakan Amunisi di Garut Jadi Prajurit
PM Australia Anthony...
PM Australia Anthony Albanese Disambut Airlangga dan Sugiono di Halim Perdanakusuma
Berita Terkini
Geger Pernyataan Menkes:...
Geger Pernyataan Menkes: Pria Bercelana 33 Inci Umur Lebih Pendek? Bongkar Fakta Obesitas yang Lebih Mengerikan!
Ini Bukti Nyata AI Mampu...
Ini Bukti Nyata AI Mampu Menguasai Perasaan Manusia
Elon Musk Minta Robot...
Elon Musk Minta Robot Tesla Menari untuk Keluarga Kerajaan Arab Saudi
China Siagakan 42 Dokter...
China Siagakan 42 Dokter untuk Mengobati Penyakit Jiwa Akibat AI
Struktur Aneh Muncul...
Struktur Aneh Muncul di Antartika, Ilmuwan Klaim Tanda Akhir Dunia Semakin Nyata
Xiaomi Rebut Mahkota...
Xiaomi Rebut Mahkota Pasar Smartphone Indonesia, Para Rival Gigit Jari!
Infografis
Amnesty Internasional...
Amnesty Internasional Tegaskan Israel Lakukan Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved