ASUS Luncurkan 3 Monitor Baru dengan USB-C untuk Kelas Profesional

Rabu, 09 Juni 2021 - 04:11 WIB
loading...
ASUS Luncurkan 3 Monitor Baru dengan USB-C untuk Kelas Profesional
Koneksi USB-C memungkinkan pengguna untuk terhubung ke laptop dan menikmati fungsi USB-C lengkap melalui satu kabel. Foto/dok
A A A
JAKARTA - ASUS mengumumkan peluncuran monitor ProArt PA279CV, PA278CV, dan PA247CV. Tiga monitor baru yang dikalibrasi oleh pabrik ini telah memiliki verifikasi Calman, dan menawarkan akurasi warna Delta E <2 dengan ruang warna 100% sRGB dan 100% Rec.709.

Tersedia dalam berbagai ukuran dan tipe panel, monitor ini menawarkan konektivitas ekstensif dengan USB C (dengan pengiriman daya 65 watt), DisplayPort, HDMI, dan hub USB untuk memenuhi alur kerja kalangan konten kreator.



Koneksi USB-C memungkinkan pengguna untuk terhubung ke laptop dan menikmati fungsi USB-C lengkap melalui satu kabel.

Monitor ini juga memiliki hub USB dengan empat port USB 3.1, untuk mendukung banyak koneksi perangkat dan memungkinkan kreator untuk bekerja lebih efisien.

Ukuran ProArt PA279CV dan PA278CV 27 inci yang masing-masing menawarkan panel 4K UHD (3840 x 2160) dan panel WQHD (2560 x 1440), serta ProArt PA247CV dilengkapi dengan panel FHD (1920 x 1080) 23,8 inci.

Monitor ProArt PA279CV, PA278CV, dan PA247CV diklaim memiliki konektivitas ekstensif untuk kompatibilitas dengan banyak perangkat dan sumber media.



Layar ProArt memiliki dudukan ergonomis yang memungkinkan penyesuaian kemiringan, putar, pivot, dan ketinggian untuk pengalaman menonton dan bekerja yang nyaman.

Layarnya juga dapat diputar 90° untuk digunakan dalam mode potret, yang ideal untuk mengerjakan dokumen panjang, coding, dan browsing web. Mekanisme quick-release juga memudahkan pemasangan monitor ke penyangga dinding VESA.
(ysw)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2345 seconds (0.1#10.140)