Deliveree Siap Pasok Sembako Murah dari Swalayan Terdekat

Sabtu, 23 Mei 2020 - 21:00 WIB
loading...
Deliveree Siap Pasok...
Deliveree tidak membuat kemitraan atau kerja sama dengan supermarket mana pun demi mendorong kebebasan dan fleksibilitas berbelanja. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Platform digital pengiriman di Indonesia, Deliveree, baru saja meluncurkan layanan belanja inovatif baru untuk membantu mereka yang berjuang dalam isolasi selama pandemik Corona virus . (Baca juga: Pandemi Corona, Komunikasi Dai dan Tokoh Publik Beralih lewat Online )

Layanan ini bekerja melalui penugasan pemesanan yang cerdas dan dikombinasikan dengan pengalaman belanja real-time, serta interaktif oleh pembeli Deliveree. Ini memungkinkan pelanggan memonitor secara cermat belanja yang sedang berlangsung.

Tom Kim, Country Director Deliveree untuk Indonesia, mengatakan, ada sejumlah manfaat utama dalam plaform-nya. Antara lain, pelanggan bisa memilih toko atau pasar sesuai pilihannya.

Kemudian buat daftar belanja sendiri untuk setiap barang dan barang dikirimkan secara massal menggunakan armada city car. Pemesan bisa dilakukan kapan saja dari ponsel dan bayar harga di toko ditambah biaya pengiriman serta layanan yang terjangkau.

"Kami punya fitur andalan lainnya, yakni terhubung dengan pembeli Anda melalui fitur live chat atau panggilan untuk membuat penyesuaian atau mendapatkan pembaruan langsung dari toko. Pembeli kami juga memakai masker wajah dan sarung tangan higienis, plus pengiriman dilakukan tanpa kontak," tuturnya.

Dengan layanan belanja ini, lanjut dia, Deliveree memiliki tujuan untuk membuat keluarga aman berbelanja bahan makanan dan kebutuhan rumah tangga tanpa harus memaparkan diri di supermarket yang ramai. Ini bisa membantu mencegah penyebaran dan upaya pemutusan mata rantai virus Corona.

Tidak seperti layanan sembako murah online lainnya, Deliveree tidak membuat kemitraan atau kerja sama dengan supermarket mana pun demi mendorong kebebasan dan fleksibilitas berbelanja. Sebagai gantinya, pengguna layanan akan memiliki pilihan untuk berbelanja di swalayan terdekat yang diinginkan.

"Seorang pembelanja pribadi akan diberi notifikasi dan ditugaskan untuk melakukan perjalanan ke toko. Kemudian mengirimkan barang-barang langsung ke rumah pelanggan," tambah Tom Kim.

Bagi sebagian orang, ujar dia, mengunjungi toko secara fisik bukanlah pilihan tepat di saat seperti ini. "Untuk itu, hari ini Deliveree mengumumkan peluncuran layanan terbaru pada aplikasi Deliveree yaitu layanan belanja inovatif. Kami berharap ini akan membuat hidup sedikit lebih mudah bagi mereka yang khawatir akan terekspos dan terpapar virus," katanya lagi.

Dengan adanya layanan ini harapan kami bukan hanya sekedar membantu mengurangi penyebaran virus, akan tetapi juga teknologi terbaru kami diharapkan dapat membantu 5.000+ driver untuk kembali bekerja selama masa sulit ini," kata Tom Kim.

Fitur layanan belanja mulai hari ini sudah tersedia pada aplikasi Deliveree. Untuk semua pelanggan yang telah mengunduh aplikasi Deliveree sudah dapat mulai menikmati fitur tersebut, memesan belanjaan melalui aplikasi.
(iqb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Inovasi Aplikasi Isi...
Inovasi Aplikasi Isi Pulsa dan Paket Data, Pasar Kuota Miliki Ribuan Transaksi Sehari
10 Rekomendasi Aplikasi...
10 Rekomendasi Aplikasi Jual Properti Terbaik
Rekomendasi Aplikasi...
Rekomendasi Aplikasi Lari dan Jogging untuk Android
Cara Menghapus Aplikasi...
Cara Menghapus Aplikasi Bawaan HP Android: Bebaskan Ruang, Maksimalkan Performa!
SafetyCore Fitur untuk...
SafetyCore Fitur untuk Menangkal Konten Berbahaya Diperkenalkan
Greenlab Luncurkan GISIS,...
Greenlab Luncurkan GISIS, Sistem Manajemen Laboratorium Terintegrasi Pertama
Cara Mudah dan Cepat...
Cara Mudah dan Cepat Top Up Diamond di Situs topupff.org
Google Play Store Akan...
Google Play Store Akan Bersih-bersih Aplikasi Berbagi
OurWorlds Teknologi...
OurWorlds Teknologi untuk Hadirkan Kembali Sejarah dan Budaya Masa Lalu
Rekomendasi
Diproduksi di Solo,...
Diproduksi di Solo, GSP Siap Pasok Kain American Drill ke Pasar Domestik dan Global
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Pangsuma FC ke Final usai Sikat Bintang Timur Surabaya Lewat Penalti
Berita Terkini
Cara Mengunci Aplikasi...
Cara Mengunci Aplikasi di HP Infinix, Penting Dipahami!
40 menit yang lalu
Cara Cek RAM di HP vivo,...
Cara Cek RAM di HP vivo, Pengguna Wajib Tahu!
1 jam yang lalu
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Oppo, Jangan Sampai Keliru!
1 jam yang lalu
Perkuat Identitas dengan...
Perkuat Identitas dengan Tema Retro, LG Mendefinisikan Ulang Pengalaman Konsumen
7 jam yang lalu
7 Cara Mengatasi Ghost...
7 Cara Mengatasi Ghost Touch pada iPhone, Ternyata Mudah!
10 jam yang lalu
iPhone 16 Baru Diluncurkan,...
iPhone 16 Baru Diluncurkan, Pahami Istilah iPhone Inter
11 jam yang lalu
Infografis
Penyebab Jerman Tak...
Penyebab Jerman Tak Siap Hadapi Perang Dunia III Melawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved