StartUp Jogja Siap Adu Kreatif di Ajang Kebun Inovasi

Sabtu, 08 Mei 2021 - 18:34 WIB
loading...
StartUp Jogja Siap Adu...
Ilustrasi penggunaan teknologi Virtual Reality di era digital. FOTO/ IST
A A A
YOGYAKARTA - Di era digital yang begitu cepat dan masif perkembangan inovasi dan mewujudkan SDM unggul sangat dibutuhkan, Oleh karenanya Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menggelar kompetisi bertajuk Kebun Inovasi.

Kebun Inovasi merupakan program pengembangan ekosistem startup digital untuk menginkubasi ide dan inovasi kreatif di dunia digital dalam rangka menyelesaikan permasalahan di pemerintahan.



Kepala Dinas Kominfo DIY, Rony Primanto mengatakan DIY memiliki potensi yang cukup besar dari kemampuan SDM / masyarakatnya dalam hal teknologi informasi. Sementara itu dari program Jogja Smart

Province yang ada di Dinas Kominfo DIY sendiri, Rony mengungkapkan bahwa pihaknya melihat ada permasalahan yang dapat dipecahkan dengan teknologi informasi yang selalu berkembang.

“Oleh karena itu kami ingin menggali potensi masyarakat Yogyakarta, dimana mereka juga dapat ikut terlibat,” terang Rony.

Kebun Inovasi sendiri, selain bertujuan untuk menumbuhkan inovasi dan mewujudkan SDM unggul, juga sebagai bentuk program unggulan pengembangan inovasi di Yogyakarta sekaligus realisasi amanah rencana aksi yang tertuang dalam Jogja Smart Province sesuai dengan Peraturan Gubernur DIY No 46 Tahun 2019.

Rony melihat bahwa di Yogyakarta sendiri banyak SDM yang diserap oleh perusahaan-perusahaan dibidang IT seperti pengembang aplikasi digital, e-commerce ataupun marketplace sampai game developer, baik itu perusahaan nasional maupun internasional.

“Keberadaan perusahan-perusahaan tersebut juga banyak ditemui di Yogyakarta. Tak ketinggalan, tahun-tahun belakangan ini juga banyak kita jumpai working space yang selalu penuh dengan kegiatan para anak muda,” ujar Rony.

Sehingga Rony menegaskan, secara kualitas dan kuantitas SDM dibidang IT di Yogyakarta, potensinya sangat luar biasa. Oleh karena itu yang dibutuhkan kemudian menurut Rony adalah bagaimana para penggiat IT tersebut jeli dalam memanfaatkan peluang, terlebih di masa pandemi saat ini, dimana transformasi digital justru semakin terakselerasi.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Yahoo Jual TechCrunch,...
Yahoo Jual TechCrunch, Ini Alasannya
Inovasi Aplikasi Isi...
Inovasi Aplikasi Isi Pulsa dan Paket Data, Pasar Kuota Miliki Ribuan Transaksi Sehari
10 Rekomendasi Aplikasi...
10 Rekomendasi Aplikasi Jual Properti Terbaik
Rekomendasi Aplikasi...
Rekomendasi Aplikasi Lari dan Jogging untuk Android
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
Cara Menghapus Aplikasi...
Cara Menghapus Aplikasi Bawaan HP Android: Bebaskan Ruang, Maksimalkan Performa!
SafetyCore Fitur untuk...
SafetyCore Fitur untuk Menangkal Konten Berbahaya Diperkenalkan
Ingin Solusi Inovatif...
Ingin Solusi Inovatif untuk Hidup Sehat dan Nyaman di Rumah, Ini Jawabannya
Kolaborasi Pemerintah...
Kolaborasi Pemerintah dan Swasta Adalah Kunci Perkuat Ketahanan Siber
Rekomendasi
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
Daftar Pati TNI Dimutasi...
Daftar Pati TNI Dimutasi Jadi Stafsus KSAD sebelum Lebaran 2025, Ini Nama-namanya
PWNU Jakarta Minta Jangan...
PWNU Jakarta Minta Jangan Terulang Lagi Macet Horor di Tanjung Priok
Berita Terkini
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
36 menit yang lalu
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
23 jam yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
1 hari yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
1 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved