Cara Rayakan Kebaikan dan Kebahagiaan Ramadhan Lewat Platform Digital Saat Pandemi

Kamis, 06 Mei 2021 - 09:13 WIB
loading...
A A A
Bicara Ramadan, momen bersosial bersama keluarga, teman, saudara, dan orang-orang terdekat menciptakan cerita kebahagiaan tersendiri. Pengguna Helo, Bayu Satrio membagikan momen menghabiskan waktu bersama keluarga di rumah adalah momen terbaik selama bulan Ramadan. Cerita Bayu Selain berbagi momen, pengguna Helo lain, HyuJinnie juga bisa menjadi inspirasi dengan berbagi quotes yang disertai sticker dan musik latar dari aplikasi Helo langsung. Kini #BerbagiMomenRamadan telah meraup lebih dari 56 ribu diskusi di aplikasi Helo.

Helo mengangkat nilai berbagi momen dan kebahagiaan selama Ramadan melalui tagar #BerbagiMomenRamadan. Pengguna Helo secara positif berbagi momen kebersamaan maupun quotes yang saling menguatkan antar pengguna mengingat jalinan silahturahmi kini terbatas akibat pandemi. Untuk menjadikan momen ini semakin hangat, unik, dan menyenangkan, Helo juga merilis banyak pilihan music video, template, effect, sticker dan musik spesial Ramadan.

Bermaaf-maafan Secara Virtual

Ramadan identik dengan momen saling meminta maaf dan memohon ampun pada sesama untuk menjadi diri yang lebih baik. Meskipun di situasi pandemi jarak dapat memisahkan kita dengan orang tersayang, platform memungkinkan kita untuk tetap bisa mengungkapkan permintaan maaf secara virtual. Pengguna Helo, Lala Lailamaiid membagikan inspirasi kepada pengguna lain bahwa memohon maaf pada ibu adalah hal yang sangat penting untuk dilakukan pada bulan suci.

Melalui #YukMintaMaaf, pengguna Helo dapat saling berbagi cerita inspiratif tentang meminta maaf dan memaafkan seseorang maupun diri sendiri. Hingga saat ini terdapat lebih dari 62 ribu diskusi dari tagar #YukMintaMaaf. Banyak cerita pengguna dari unggahan cerita inspiratif tentang memaafkan yang menyentuh baik secara audio visual maupun tulisan di aplikasi Helo. Selain itu, Helo juga menyediakan template music video (MV) Ampuni Aku dan stiker spesial yang memudahkan dan mendukung pengguna untuk mengucapkan permohonan maaf secara menarik.

"Helo hadir sebagai platform digital yang menjadi wadah masyarakat merayakan momen Ramadan secara menyenangkan. Kami menghubungkan beragam masyarakat dari berbagai latar belakang untuk saling memberdayakan kebaikan selama bulan yang baik ini. Kami percaya, dengan seluruh konten inspiratif yang diunggah pengguna kami, masyarakat yang merayakan Ramadan di Helo akan mendapat pengaruh positif. Program Berbagi Kebaikan adalah simbol semangat teman-teman yang telah berbagi konten positif dan turut berpartisipasi dalam penyaluran donasi kepada masyarakat yang membutuhkan," kata Indira Melik, Country Head of Operations, Helo Indonesia.

Menciptakan lingkungan platform digital yang damai selama bulan suci bisa dimulai dari kita. Helo berkomitmen untuk mengajak penggunanya menyebarkan kebaikan agar mampu memberdayakan keberagaman masyarakat Indonesia. Ikuti perkembangan terbaru dari kampanye dan challenge Ramadan Helo di akun resmi Pengumuman Pengumuman Helo Indonesia.
(wbs)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2073 seconds (0.1#10.140)