Perkuat Bisnis Kesehatan Digital, Microsoft Beli Nuance Rp287 Triliun

Selasa, 13 April 2021 - 22:02 WIB
loading...
Perkuat Bisnis Kesehatan...
Ilustrasi Microsoft. FOTO/ Newshub
A A A
JAKARTA - Microsoft diketahui baru saja membeli perusahaan teknologi percakapan AI bernama Nuance dengan nilai sebesar USD19,7 miliar (Rp287,4 triliun).

Pembelian ini akan memperkuat Microsoft dalam hal pengenalan suara dan memberikan pengaruh di pasar perawatan kesehatan, industri dimana Naunce unggul di dalamnya. BACA JUGA - Siklon Tropis 94W Mendekat, Indonesia Potensial Diguyur Hujan Petir Lebat

Microsoft akan membayar USD56 per lembar saham untuk Nuance. Nilai tersebut lebih besar 23 persen jika dibandingkan dengan harga penutupan akhir pekan lalu.

"AI adalah prioritas terpenting teknologi, dan kesehatan adalah penerapannya yang paling mendesak," kata CEO Microsoft Satya Nadella dalam keterangan resminya, seperti dikutip dari The Verge, Selasa (13/4/2021).

"Bersama-sama, dengan ekosistem partner kami, kami akan menempatkan solusi AI paling canggih ke tangan profesional di mana saja untuk mendorong pengambilan keputusan yang lebih baik dan menciptakan hubungan yang lebih bermakna, saat kami mempercepat pertumbuhan Microsoft Cloud di Healthcare dan Nuance," sambungnya.

Nuance memang dikenal dengan software Dragon buatannya yang menggunakan deep learning untuk mentranskripsi ucapan dan meningkatkan akurasinya dari waktu ke waktu dengan menyesuaikan dengan suara pengguna.

Mereka telah melisensikan teknologi ini ke banyak layanan dan aplikasi ternama, termasuk asisten suara Siri milik Apple.

Dragon juga dikenal sebagai teknologi terdepan dalam menghadirkan transkripsi yang akurat.

Kerjasama keduanya akan lebih fokus di bidang kesehatan digital. Nuance saat ini menawarkan solusi kesehatan seperti pengenal suara klinis, transkripsi medis dan pencitraan medis.

Teknologi kesehatan milik Nuance, termasuk platform Dragon Medical One yang diatur untuk mengenali istilah medis, telah digunakan lebih dari setengah juta dokter di seluruh dunia dan 77% rumah sakit di Amerika Serikat.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Microsoft Gabungkan...
Microsoft Gabungkan xAI, Meta, dan DeepSeek demi CoPilot
Microsoft Akan Gunakan...
Microsoft Akan Gunakan Aplikasi Copilot untuk MacOS
Skype Umumkan Berhenti...
Skype Umumkan Berhenti Beroperasi pada 5 Mei 2025
Microsoft Store Resmi...
Microsoft Store Resmi Hilang dari Windows 10 Mobile Selamanya
Microsoft Tutup Skype...
Microsoft Tutup Skype Mei 2025, Banyak Pengguna Sedih dan Kecewa
Bill Gates Sebut Intel...
Bill Gates Sebut Intel Sudah Terlindas Kemajuan Zaman
Mau Sukses seperti Bill...
Mau Sukses seperti Bill Gates, Begini Caranya
Rindu Mantan Istri,...
Rindu Mantan Istri, Bill Gates Akui Uang Tidak Bisa Membeli Kebahagian
Microsoft Akan Hilangkan...
Microsoft Akan Hilangkan Office pada Oktober 2025
Rekomendasi
6 Alasan Israel Tidak...
6 Alasan Israel Tidak Masuk Jadi Anggota NATO, Salah Satunya Ogah Ribut dengan Rusia
Kim Soo Hyun Akhirnya...
Kim Soo Hyun Akhirnya Akui Pacari Kim Sae Ron, Picu Kemarahan Publik
Toyota Yaris Listrik:...
Toyota Yaris Listrik: Prototipe Siap, Pasar Belum Menyambut!
Berita Terkini
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
7 menit yang lalu
Siapkah Pendidik di...
Siapkah Pendidik di Indonesia Hadapi Era Kecerdasan Buatan/AI?
14 menit yang lalu
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
50 menit yang lalu
Google Chrome Akan Hilang...
Google Chrome Akan Hilang dari Perangkat Android?
53 menit yang lalu
Patogen Misterius yang...
Patogen Misterius yang Dikaitkan dengan Kutukan Mumi Terkuak
4 jam yang lalu
Sebagian Besar Kerak...
Sebagian Besar Kerak Bumi yang Hilang Ditemukan, di Sini Letaknya
5 jam yang lalu
Infografis
UEA Ingin Beli Garis...
UEA Ingin Beli Garis Pantai Mesir Seharga Rp346 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved