Driver Gojek Kini Bisa Jualan Pulsa Telkomsel, Gini Caranya…

Sabtu, 06 Maret 2021 - 17:40 WIB
loading...
Driver Gojek Kini Bisa...
Telkomsel dan Gojek kembali memperdalam sinergi dengan membuka akses bagi para mitra Gojek pengguna Aplikasi GoBiz ke Aplikasi DigiPos Aja! dari Telkomsel. Foto: dok Telkomsel
A A A
JAKARTA - Telkomsel dan Gojek memperkuat sinergi dalam memperluas manfaat implementasi teknologi digital. Kini, kolaborasi terbaru diwujudkan dengan membuka akses bagi para mitra usaha Gojek pengguna aplikasi GoBiz ke aplikasi DigiPOS Aja! dari Telkomsel.

Akses tersebut memudahkan para mitra usaha Gojek untuk dapat menjadi mitra reseller penjualan produk pulsa dan paket kuota data Telkomsel.

”Telkomsel dan Gojek berupaya membangun ekosistem digital, khususnya sektor UMKM dan pekerja informal,” ujar Vice President Partner Channel Management Telkomsel Heriawan.



Sinergi ekosistem layanan digital yang lebih komprehensif diwujudkan dengan menghubungkan pelaku UMKM ke aplikasi DigiPOS Aja! melalui GoBiz.

Tujuannya, untuk membuka lebih banyak kesempatan bagi seluruh mitra usaha dalam ekosistem bisnis Gojek untuk memperoleh sumber pendapatan tambahan dengan menjadi reseller produk penjualan pulsa dan paket kuota data Telkomsel.

Driver Gojek Kini Bisa Jualan Pulsa Telkomsel, Gini Caranya…

Kolaborasi ini memudahkan para mitra usaha Gojek menjadi reseller dan memperoleh pendapatan tambahan dari penjualan produk pulsa dan paket kuota data Telkomsel.

Selain itu, Heriawan mengatakan bahwa sinergi layanan yang lebih dalam ini juga membuka lebih banyak akses bagi pelanggan kedua perusahaan mendapat unggulan Telkomsel lebih mudah.

Dari sisi Gojek, VP Strategic Partnership Gojek Amelia Callista Sutanto mengatakan bahwa lewat aplikasi GoBiz pihaknya telah menghadirkan rangkaian solusi yang dirancang menjawab semua kebutuhan para mitra UMKM dari hulu ke hilir. ”Sehingga mereka dapat terus bertahan semasa pandemi,” ujar Amelia.

Kini, para pengemudi Gojek berpeluang memperoleh pendapatan tambahan dengan menjadi reseller pulsa maupun kuota Telkomsel, dengan modal kecil dan memanfaatkan aplikasi DigiPOS Aja! dari Telkomsel, yang dapat diakses langsung melalui GoBiz.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Telkomsel Akselerasi...
Telkomsel Akselerasi Lebih dari 200 BTS 5G di Surabaya, Kecepatan Maksimum Tembus 480 Mbps
Telkomsel Prestige SkyEase...
Telkomsel Prestige SkyEase Bikin Terbang ala Sultan: Dijemput, Dimanja di Lounge, Diantar ke Pesawat
Melindungi Pahlawan...
Melindungi Pahlawan Jalanan: Telkomsel, Kaspersky, dan Gojek Bersatu Padu Hadirkan Paket Swadaya Aman
Begini Cara Telkomsel...
Begini Cara Telkomsel Optimalkan Jaringan 5G dan AI untuk Ramadan 2025
Telkomsel Hadirkan Jaringan...
Telkomsel Hadirkan Jaringan 5G di Destinasi Wisata Sumatera Utara: Danau Toba hingga Nias
Cara Mengubah Kuota...
Cara Mengubah Kuota Belajar Telkomsel Menjadi Kuota Utama, Apakah Bisa?
ProtekSi Kecil: Jadi...
ProtekSi Kecil: Jadi Bodyguard Anak di Dunia Maya, Per Bulan hanya Rp15 Ribu
Travel Alliance + Grab...
Travel Alliance + Grab + Trip.com = Kombo Mantap untuk Ngebolang Keliling Asia!
Trafik Broadband Telkomsel...
Trafik Broadband Telkomsel Melonjak 11.36% Selama Pilkada Serentak 2024
Rekomendasi
Dihadiri Tokoh Nasional,...
Dihadiri Tokoh Nasional, Masyarakat Tabagsel di Jabodetabek Gelar HBH
Polisi Bunuh Bayi di...
Polisi Bunuh Bayi di Semarang: Sidang Kode Etik Brigadir Ade Kurniawan Ditunda, Keluarga Korban Protes
Harga Bekas Honda BeAT...
Harga Bekas Honda BeAT Karbu yang Digunakan Lisa Blackpink cuma Rp4 Jutaan, Minat?
Berita Terkini
Ilmuwan Yakin Bahtera...
Ilmuwan Yakin Bahtera Nuh Berada di Lokasi Ini, Berikut Petunjuknya
3 jam yang lalu
Meta Blokir Live Streaming...
Meta Blokir Live Streaming yang Dilakukan Remaja di Instagram
7 jam yang lalu
Perdana Digelar, GrabX...
Perdana Digelar, GrabX Hadirkan Inovasi Baru Untuk Semua Versi Dirimu
10 jam yang lalu
Waspada AI untuk Kejahatan,...
Waspada AI untuk Kejahatan, Ini Tips Jitu Maksimalkan Keamanan dan Privasi di HP!
13 jam yang lalu
Cara Instal dan Download...
Cara Instal dan Download Skin Terbaru di Minecraft 2025
13 jam yang lalu
Rollercoaster Kripto:...
Rollercoaster Kripto: Bitcoin Justru Bangkit di Tengah Bayang-Bayang Kebijakan Trump
16 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Rusia Bisa...
3 Alasan Rusia Bisa Ubah Prancis Menjadi Chernobyl Raksasa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved