The Indonesia 2021 Summit Dorong Investasi dengan Pengembangan Inovasi Teknologi

Kamis, 25 Februari 2021 - 08:24 WIB
loading...
The Indonesia 2021 Summit...
Acara The Indonesia 2021 Summit yang digelar secara virtual. FOTO/ IST
A A A
JAKARTA - Menghadapi pandemi COVID-19 kolaborasi disegala sektor dalam peningkatan investasi melalui inovasi teknologi dengan akses kepada perawatan kesehatan dan digitalisasi sangatlah penting. oleh karenanya. MUFG Bank, Ltd. (MUFG) dan PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Bank Danamon) menyelenggarakan dua ajang penting sebagai bagian dari komitmen kolaboratif berkelanjutan untuk memberikan layanan berkualitas tinggi kepada para nasabah.

Ajang pertama adalah The Indonesia 2021 Summit, sebuah acara thought leadership satu hari untuk para nasabah kedua bank yang dihadiri oleh lebih dari 1.100 peserta dan diadakan secara virtual pada tanggal 23 Februari. Kemudian dilanjutkan dengan Business Matching Fair pada 24-26 Februari, acara berjejaring virtual tiga hari yang menghubungkan korporasi Indonesia dengan jaringan nasabah MUFG di Jepang dan Asia Tenggara.

Bertajuk “The Future is Now – Leading in the Era of Disruptions”, The Indonesia 2021 Summit menguraikan bagaimana pandemi COVID-19 yang belum pernah terjadi sebelumnya menjadi pengalaman global bersama yang memiliki kemampuan untuk menciptakan kehidupan era “kenormalan yang lebih baik” (“better normal”).



Para pembicara di Summit mengungkapkan harapan mereka untuk era pasca-pandemi, dengan pemerintah dan sektor swasta terus menjalin kolaborasi dalam mewujudkan peningkatan pertumbuhan jangka panjang dan kohesi sosial melalui investasi dalam penelitian dan pengembangan dan inovasi teknologi dengan akses kepada perawatan kesehatan, digitalisasi, dan infrastruktur.

“Indonesia 2021 Summit dan Business Matching Fair menjadi penegasan kembali tidak hanya komitmen jangka panjang MUFG untuk mendukung nasabah di Indonesia, tetapi juga kemampuan kami untuk memanfaatkan jaringan regional yang kuat dan hubungan baik dengan pemimpin pasar seperti Bank Danamon untuk membantu mereka memaksimalkan peluang dan mengatasi tantangan.,” ujar Daisuke Ejima, Executive Officer, Country Head MUFG Bank Indonesia.

Indonesia 2021 Summit juga menghadirkan pembicara terkemuka seperti Menteri Badan Usaha Milik Negara Indonesia Erick Thohir dan Profesor Joseph E. Stiglitz, seorang Peraih Nobel di bidang Ekonomi (2001).

“Tahun 2020 merupakan tahun yang penuh tantangan bagi perusahaan dan pelaku korporasi. Kedua acara ini merupakan wujud apresiasi MUFG dan Bank Danamon kepada para nasabah yang telah mempercayai kami. Kami berharap semua materi yang disampaikan dalam Indonesia 2021 Summit ini, serta peluang yang dijajaki dalam Business Matching Fair, dapat memberikan wawasan berharga yang membantu perusahaan maupun pengusaha dalam merancang strategi untuk tumbuh, dan juga menciptakan peluang bisnis baru yang akan mendukung pemulihan ekonomi nasional jangka panjang,” kata Direktur Utama Bank Danamon Yasushi Itagaki.



Lebih dari 260 pertemuan berjejaring diselenggarakan secara virtual selama Business Matching Fair tahun ini. Hadir 120 usaha kecil dan menengah (UKM) dan korporasi besar dari Indonesia, Jepang, dan seluruh ASEAN. BM umumnya dipraktikkan oleh bank-bank di Jepang, dan MUFG telah mengembangkan konsep ini dengan menghubungkan nasabah asal Jepang dengan berbagai perusahaan di seluruh Asia. Hingga saat ini, MUFG telah
mengadakan lebih dari 20.000 pertemuan BM di Jepang dan kota-kota besar di kawasan tersebut.

.

(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3891 seconds (0.1#10.140)