Diduga Plagiat, Ubisoft Gugat Google dan Apple

Minggu, 17 Mei 2020 - 16:57 WIB
loading...
Diduga Plagiat, Ubisoft Gugat Google dan Apple
Game berjudul Tom Clancy’s Rainbow Six: Siege (R6S) sangat populer di dunia.
A A A
NEW YORK - Ubisoft melayangkan gugatan kepada Google dan Apple terkait hak cipta, lantaran dianggap melakukan plagiat dari salah satu game unggulannya, berjudul Tom Clancy’s Rainbow Six: Siege (R6S).

Game multiplayer itu sangat populer di dunia. Dengan gameplay taktikal dan tingkat kesulitan yang cukup tinggi, setiap pemain R6S harus berpikir keras di setiap pertandingan, agar bisa memenangkan simulasi penyergapan anti-terorisme di dalamnya. (Baca juga: Inilah Barisan Handphone Layar Lipat Keluaran 2019-2020 )

Mengutip dari Bloomberg, Minggu (17/5/2020), pengembang game asal Prancis itu dibuat gusar, karena Google dan Apple telah menjual game berjudul Area F2. Di dalam game tersebut, banyak sekali elemen yang serupa dengan R6S.

Area F2 merupakan game shooter untuk mobile, hasil besutan perusahaan dari Alibaba Group Holdings, bernama Ejoy. Nyaris semua map, operator, UI, dan kemampuannya sama persis dengan game R6S.

Ubisoft mengajukan pengaduannya kepada pengadilan federal di Los Angeles. Sejak tuntutan tersebut diajukan, Ubisoft telah menjelaskan kepada Google dan Apple, bahwa Area F2 telah melanggar hak cipta. Namun, kedua perusahaan tak segera menghapus game tersebut dari masing-masing store miliknya. (Baca juga: Lebih Tahan Banting, Honor X10 Gunakan Kamera Pop-up Dual-Rail )

Di sisi lain, perwakilan Google tidak mau memberikan komentar terkait gugatan tersebut. Kebungkaman juga dilakukan oleh Apple, serta Alibaba sebagai pembuat game.

(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2658 seconds (0.1#10.140)