Sukses Xiaomi di 2020 Karena Mereka Dengarkan Keinginan Mi Fans

Kamis, 31 Desember 2020 - 17:42 WIB
loading...
Sukses Xiaomi di 2020...
Xiaomi berhasil tumbuh menjadi brand smartphone nomor 3 di Indonesia berkat penjualan seri Redmi Note dan Redmi.
A A A
JAKARTA - Xiaomi menutup tahun 2020 melalui surat dari Country Director Xiaomi Indonesia Alvin Tse kepada Mi Fans.

Dalam surat elektronik itu, Alvin mengaku bersyukur atas kerja sama dan pencapaian yang diraih sepanjang tahun.

Ia juga mengucapkan selamat kepada Mi Fans, komunitas pengguna, serta mitra Xiaomi terhadap segala pencapaian yang diraih baik di ranah global maupun nasional sepanjang 2020.

Baca Juga: brand smartphone nomor 3 di Indonesia
Surat tersebut juga berisi harapan dan rencana Xiaomi Indonesia dalam menghadirkan lebih banyak produk baru.

”Sejumlah rencana besar sudah kami siapkan. Mulai menjalin kemitraan baru yang pastinya bakal menarik bagi Mi Fans, serta memperluas cakupan dan kualitas layanan purna jual kami,” tulis Country Director Xiaomi Indonesia Alvin Tse.

BACA JUGA: Ini 8 Gim Keren yang Mendukung Layar 144 Hz Xiaomi Mi 10T Pro

Alvin menyebut bahwa Xiaomi memiliki visi menjadi sahabat bagi pengguna dan menjadi ”coolest company” di hati para penggemar. ”Berinteraksi dengan Mi Fans, mendengarkan masukan serta merespon mereka sangat penting bagi Xiaomi,” ujar Alvin.

Sukses Xiaomi di 2020 Karena Mereka Dengarkan Keinginan Mi Fans

Salah satu contoh masukan para fans adalah meningkatkan ketersediaan produk serta menawarkan produk premium. Hal itu dijawab dengan ekspansi channel penjualan baik online maupun offline serta memperkenalkan rangkaian produk premium seperti Mi Note 10, Mi 10, POCO F2 Pro, dan seri Mi 10T.

Saat ini, produk smartphone dan AIoT dari Xiaomi bisa didapatkan melalui jalur online maupun offline.
Sebagian besar produk sudah tersedia melalui mi.com dan official store Xiaomi pada seluruh platform marketplace di Indonesia yakni Lazada, Shopee, JD.ID, Blibli, Akulaku, Tokopedia, dan Bukalapak.

Untuk pasar offline, Xiaomi memiliki 50 Mi Store, 200+ Mi Shop, dan 2.500+ Mi Partner, serta hadir di 200 Erafone Store untuk memastikan kehadiran di seluruh wilayah di Indonesia.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ketika Harga Xiaomi...
Ketika Harga Xiaomi 15 Ultra Lebih Mahal dari iPhone 16 Pro
Xiaomi 15 Series Resmi...
Xiaomi 15 Series Resmi Rilis! Ini Spesifikasi Lengkap dan Fitur Unggulannya
Xiaomi Sukses Bikin...
Xiaomi Sukses Bikin Mobil Listrik Semudah Bikin HP, tapi Mengapa Apple Gagal?
Xiaomi TV S Mini LED...
Xiaomi TV S Mini LED Series 2025: Standar Baru Pengalaman Visual yang Imersif
Bocoran Xiaomi 15 Ultra:...
Bocoran Xiaomi 15 Ultra: Monster Fotografi Saku yang Bikin DSLR Minder?
Rahasia Xiaomi Rajai...
Rahasia Xiaomi Rajai Pasar Indonesia: dari HP Murah ke Ekosistem Canggih
3 Cara Bypass FRP pada...
3 Cara Bypass FRP pada HP Redmi, Salah Satunya Bisa Dilakukan Tanpa Aplikasi Pihak Ketiga
10 HP Xiaomi Terbaik...
10 HP Xiaomi Terbaik 2024: Spek Dewa, Harga Merakyat!
Cara Cek Status Bootloader...
Cara Cek Status Bootloader Xiaomi Tanpa Pakai Perangkat Lain
Rekomendasi
Kementan Dorong Penyuluh...
Kementan Dorong Penyuluh Pertanian Optimalkan Pelaporan Luas Tambah Tanam melalui E-Pusluh
PWNU Jakarta Minta Jangan...
PWNU Jakarta Minta Jangan Terulang Lagi Macet Horor di Tanjung Priok
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
Berita Terkini
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
26 menit yang lalu
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
23 jam yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
1 hari yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
1 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Infografis
10 Pengusaha Sukses...
10 Pengusaha Sukses yang Memulai Bisnis di Usia 50 Tahun ke Atas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved