WhatsApp Punya Hadiah Tahun Baru untuk Anda, Yuk Cari Tahu di Sini!

Sabtu, 19 Desember 2020 - 01:32 WIB
loading...
WhatsApp Punya Hadiah...
WhatsApp telah meluncurkan fitur panggilan video dan suara ke beberapa pengguna desktop sebagai uji coba pada waktu musim liburan. Fitur ini akan jadi kado tahun baru untuk Anda. Foto/Ist
A A A
MENLO PARK - WhatsApp sudah menyiapkan hadiah tahun baru bagi para penggunanya. Pada 2021, Facebook akan meluncurkan fitur panggilan suara dan video WhatsApp ke versi desktop. (Baca juga: Pengguna Instagram Kini Bisa Chat Langsung ke Nomor WhatsApp )

Langkah WhatsApp tersebut tentu membuat para pemain lama di bidang konferensi video seperti Zoom dan Google Meet ketar-ketir. Belum diketahui, apakah langkah memfasilitasi panggilan melalui layar besar itu memang sengaja dimaksudkan Facebook agar WhatsApp setara dengan pemain konferensi video lawas.

Reuters menyebutkan, hadiah tahun baru dari WhatsApp itu disampaikan juru bicara perusahaan. Dengan lebih dari 2 miliar pengguna di seluruh dunia, aplikasi perpesanan instan tersebut berada di urutan kedua setelah aplikasi media sosial perusahaan induknya, Facebook. Namun sebagian besar digunakan untuk panggilan pribadi, tidak seperti Zoom atau Google Meet.

WhatsApp mengatakan telah meluncurkan fitur itu ke beberapa pengguna desktop sebagai uji coba pada waktu musim liburan. Adalah WABetaInfo yang pertama kali melaporkan fitur baru tersebut.

Gelombang kedua virus Corona telah memaksa banyak orang di seluruh dunia untuk tinggal di rumah. Mereka banyak yang memilih melakukan pertemuan dengan teman dan keluarga melalui internet.

Kabar gembiranya, Zoom Video Communications, menghapus batas waktu 40 menit untuk akun gratisnya pada semua pertemuan secara global untuk musim liburan akhir tahun. Google Meet juga menempuh strategi yang sama dengan menyatakan, pengguna gratis tidak perlu membatasi percakapan hingga 60 menit. Kenyamanan ini bisa dirasakan pengguna aplikasi hingga bulan Maret 2021. (Baca juga: Bareskrim Polri Ambil Alih Seluruh Kasus Kerumunan Habib Rizieq )
(iqb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Admin WhatsApp Ditembak...
Admin WhatsApp Ditembak Mati Anggota Group usai Dikeluarkan dari Group
Bank di Arab Saudi Dilarang...
Bank di Arab Saudi Dilarang Gunakan WhatsApp
Cuan Ramadan! WhatsApp...
Cuan Ramadan! WhatsApp Rilis Fitur Baru, Bantu UMKM Kebanjiran Order!
WhatsApp Luncurkan Fitur...
WhatsApp Luncurkan Fitur Tema Obrolan, Ini Fungsinya
WhatsApp Disusupi Spyware!...
WhatsApp Disusupi Spyware! HP Jadi Mata-mata di Saku Anda?
Cara Login WhatsApp...
Cara Login WhatsApp dengan Nomor yang Hilang
210 Juta Orang di Seluruh...
210 Juta Orang di Seluruh Dunia Kecanduan Media Sosial
WhatsApp, Facebook,...
WhatsApp, Facebook, Instagram Jadi Satu? Meta Bikin Jurus Sakti!
Cara Login WhatsApp...
Cara Login WhatsApp Melalui Verifikasi Email, Cek Panduannya!
Rekomendasi
Kim Soo Hyun Akhirnya...
Kim Soo Hyun Akhirnya Akui Pacari Kim Sae Ron, Picu Kemarahan Publik
Toyota Yaris Listrik:...
Toyota Yaris Listrik: Prototipe Siap, Pasar Belum Menyambut!
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu, Jumat 14 Maret 2025: Rekaman CCTV Ditemukan, Noah Terancam
Berita Terkini
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
34 menit yang lalu
Google Chrome Akan Hilang...
Google Chrome Akan Hilang dari Perangkat Android?
37 menit yang lalu
Patogen Misterius yang...
Patogen Misterius yang Dikaitkan dengan Kutukan Mumi Terkuak
4 jam yang lalu
Sebagian Besar Kerak...
Sebagian Besar Kerak Bumi yang Hilang Ditemukan, di Sini Letaknya
4 jam yang lalu
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
8 jam yang lalu
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
12 jam yang lalu
Infografis
4 Fitur Baru Google...
4 Fitur Baru Google Maps untuk Mempermudah Perjalanan Anda
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved