Aplikasi Tipuan Berisi Malware Ancam Pemain Minecraft

Selasa, 01 Desember 2020 - 21:42 WIB
loading...
Aplikasi Tipuan Berisi...
Perusahaan keamanan siber, Kaspersky Labs, menemukan malware yang menyusup dan mengancam pemain Minecraft melalui smartphone. Foto/Ist
A A A
MOUNTAIN VIEW - Bagi kalangan gamer usia anak-anak, Minecraft merupakan salah satu game favorit yang asyik untuk dimainkan. Namun, popularitas Minecraft juga tak lolos dari serangan kejahatan. (Baca juga: Infeksi Jutaan Ponsel, Buruan Copot 17 Aplikasi Berbahaya Penyebar Malware Ini )

Kali ini, perusahaan keamanan siber, Kaspersky Labs, menemukan malware yang menyusup dan mengancam pemain Minecraft melalui smartphone. Ada lebih dari 20 aplikasi jahat di Android, yang menyaru sebagai modpack Minecraft.

Kendati demikian, Google tak tinggal diam. Sebagian besar aplikasi palsu di Play Store sudah diberantas, walaupun masih ada beberapa aplikasi jahat yang tetap bertahan.

Bahkan, melansir dari PCMag, Selasa (1/12/2020), aplikasi tipuan yang berpura-pura menjadi modpacks Minecraft itu sudah cukup populer. Jumlah unduhannya bervariatif, mulai dari 500 ribu hingga 1 juta pengunduh.

Lima aplikasi jahat itu di antaranya adalah Zone Modding Minecraft, Textures for Minecraft ACPE, Seeded for Minecraft ACPE, Mods for Minecraft ACPE, dan Darcy Minecraft Mod. Tetapi setelah di-install, tidak ada mod yang terpasang di perangkat.

Aplikasi-aplikasi tipuan itu hanya akan terbuka sekali, dan membuat korbannya kehilangan kesabaran dan menutup aplikasi. Setelah ditutup, ikon aplikasi itu akan menghilang dan membuat pengguna kesulitan menghapusnya dari ponsel.

Tetapi karena sebagian besar pemain Minecraft adalah remaja dan anak-anak, kemungkinan tidak akan mencari cara untuk menghapusnya. Padahal, meski ikonnya menghilang, aplikasi jahat itu masih terpasang di ponsel.

Cara kejahatannya adalah dengan menampilkan iklan setiap beberapa menit. Selain itu, aplikasi ini juga bisa membuka peramban, Google Play, Facebook, dan memutar video YouTube. (Baca juga: Kasus Suap Edhy Prabowo, KPK Buka Peluang Selidiki Aliran Uang ke Ngabalin )
(iqb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Nokia Gagal Melakukan...
Nokia Gagal Melakukan Panggilan Telepon Pertama di Bulan
Konten Telegram Kini...
Konten Telegram Kini Bisa Disebar lewat Google Cast
Melindungi Pahlawan...
Melindungi Pahlawan Jalanan: Telkomsel, Kaspersky, dan Gojek Bersatu Padu Hadirkan Paket Swadaya Aman
Cara Masuk dan Keluar...
Cara Masuk dan Keluar Fastboot Xiaomi Redmi Note 7
SafetyCore Fitur untuk...
SafetyCore Fitur untuk Menangkal Konten Berbahaya Diperkenalkan
Rusia Kembali Denda...
Rusia Kembali Denda Google karena Tidak Taat Aturan
Lawan DeepSeek! Google...
Lawan DeepSeek! Google Rilis Gemini 2.0, bisa Coding Sampai Nulis Puisi!
5 Mesin Pencari Pengganti...
5 Mesin Pencari Pengganti Google yang Sedang Naik Daun
 Cara Mencari Lokasi...
 Cara Mencari Lokasi Tanpa Nama di Google Maps, Mudah Banget!
Rekomendasi
3 Tips Buka Puasa Sehat...
3 Tips Buka Puasa Sehat ala Ade Rai, Hindari Gorengan Perbanyak Serat
Website Resmi Pemkab...
Website Resmi Pemkab Bandung Diretas, Muncul Tulisan Slot Gacor
Sinopsis Newtopia Episode...
Sinopsis Newtopia Episode 7, Jisoo BLACKPINK Hadapi Bahaya
Berita Terkini
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
1 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
4 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
7 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
9 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
13 jam yang lalu
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
14 jam yang lalu
Infografis
Megawati Hangestri,...
Megawati Hangestri, Pemain Voli Putri Terbaik Dunia 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved