Dukung Pelaksanaan PSBB, BNI Life Mobile Apps Lebih Dipermudah

Rabu, 15 April 2020 - 19:40 WIB
loading...
Dukung Pelaksanaan PSBB,...
Aplikasi BNI Life Mobile Apps. FOTO/ Ist
A A A
Sejak ditetapkannya status pandemik oleh Presiden tanggal 15 Maret 2020 dan berlakunya PSBB di beberapa daerah, BNI Life senantiasa tetap berkomitmen memberikan layanan terbaik kepada nasabah dengan menyediakan berbagai kemudahan dan alternatif kanal mulai dari layanan kunjungan langsung ke kantor layanan sampai fasilitas online dan/atau digital.

Neny Asriany, Direktur Bisnis BNI Life mengatakan untuk mendukung kegiatan #DiRumahAja, Layanan secara Online dan/atau Digital tetap aktif

" Selain itu, untuk menfasilitasi nasabah yang ingin tetap klaim dari rumah, BNI Life Mobile Apps mempunyai fitur Digi Claim, sehingga nasabah tetap aman dan nyaman melakukan proses klaim," tutur Neny dalam keterangan persnya di Jakarta (15/4/2020).

Layanan Klaim 25 menit untuk klaim reimbursement berlaku ketentuan dan dengan kondisi dokumen lengkap diterima oleh BNI Life.

Sejak diluncurkan di bulan November 2019, aplikasi yang dapat diunduh melalui Playstore tersebut, dapat diakses melalui jaringan telekomunikasi GSM seperti Telkomsel, Indosat dan XL. BNI Life Mobile Apps ini, berfungsi sebagai virtual card berisi informasi data diri keanggotaan asuransi BNI Life peserta inti dan anggota keluarga yang terdaftar di data kepesertaan. Selain itu, nasabah juga bisa mendapatkan informasi masa aktif polis, manfaat yang didapatkan seperti rawat inap, rawat jalan, manfaat perawatan gigi, perawatan khusus, medical check up, kacamata, melahirkan, keluarga berencana, alat bantu (prothesa), santunan duka, santunan rawat inap bpjs dan layanan santunan penggantian penjaminan lainnya, sesuai dengan manfaat dan ketentuan polis yang dimiliki nasabah.

Melalui BNI Life Mobile Apps ini, nasabah juga dapat melihat daftar rumah sakit terdekat (radius 3KM) dan juga daftar rekanan rumah sakit BNI Life yang dilengkapi dengan alamat, nomor telepon yang langsung tersambung dari aplikasi dan tabel biaya perawatan sampai biaya kamar rawat inap.

Selain layanan digital, Kantor Layanan kami yang tersebar di Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar dan Palembang tetap beroperasi seperti biasa melayani klaim nasabah dan informasi lainnya yang diperlukan nasabah dengan menerapkan protokoler yang sudah ditetapkan pemerintah.

"Sejalan dgn himbauan Pemerintah #DirumahAja# jumlah nasabah yg mengunjungi kantor layanan berkurang drastis dan beralih ke Digital. BNI Life mencatat adanya lonjakan proses klaim melalui BNI Life Mobile Apps sebesar 219% mulai bulan Februari dan sejak ditetapkannya status pandemik oleh Presiden tanggal 15 Maret 2020, ujar Neny Asriany, Direktur Bisnis BNI Life.

#KamiSiapSalingDukung #BNILifeLawanCorona, adalah komitmen kami di BNI Life untuk tetap memberikan layanan yang terbaik kepada nasabah dalam kondisi pandemik ini. Harapannya nasabah agar dapat tetap tenang dan kami siap memberikan layanan di semua touch point untuk menfasilitasi kegiatan #DirumahAja.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cara Menghapus Aplikasi...
Cara Menghapus Aplikasi Bawaan HP Android: Bebaskan Ruang, Maksimalkan Performa!
SafetyCore Fitur untuk...
SafetyCore Fitur untuk Menangkal Konten Berbahaya Diperkenalkan
Greenlab Luncurkan GISIS,...
Greenlab Luncurkan GISIS, Sistem Manajemen Laboratorium Terintegrasi Pertama
Cara Mudah dan Cepat...
Cara Mudah dan Cepat Top Up Diamond di Situs topupff.org
Google Play Store Akan...
Google Play Store Akan Bersih-bersih Aplikasi Berbagi
OurWorlds Teknologi...
OurWorlds Teknologi untuk Hadirkan Kembali Sejarah dan Budaya Masa Lalu
Gratis, Ini 5 Aplikasi...
Gratis, Ini 5 Aplikasi Belajar Bahasa Arab Online
Canggih, Aplikasi MEGA-Army...
Canggih, Aplikasi MEGA-Army Mampu Identifikasi Alutsista Musuh secara Cepat
Aplikasi Identifikasi...
Aplikasi Identifikasi Burung, Kenali Lewat Suara Kicauan
Rekomendasi
Dasco Sebut Solusi Pengangkatan...
Dasco Sebut Solusi Pengangkatan CPNS-PPPK Diumumkan Pekan Depan
Kim Soo Hyun Akhirnya...
Kim Soo Hyun Akhirnya Akui Pacari Kim Sae Ron, Picu Kemarahan Publik
KIP Kuliah untuk 544.000...
KIP Kuliah untuk 544.000 Mahasiswa Sudah Ditransfer, Begini Cara Ceknya
Berita Terkini
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
12 menit yang lalu
Google Chrome Akan Hilang...
Google Chrome Akan Hilang dari Perangkat Android?
15 menit yang lalu
Patogen Misterius yang...
Patogen Misterius yang Dikaitkan dengan Kutukan Mumi Terkuak
3 jam yang lalu
Sebagian Besar Kerak...
Sebagian Besar Kerak Bumi yang Hilang Ditemukan, di Sini Letaknya
4 jam yang lalu
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
8 jam yang lalu
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
12 jam yang lalu
Infografis
Anggap Zelensky Tidak...
Anggap Zelensky Tidak Populer, Trump Dukung Pemilu di Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved