Rp4,3 Juta, Ini Spesifikasi dan Panduan Membeli Oppo Reno4 F

Selasa, 13 Oktober 2020 - 10:37 WIB
loading...
Rp4,3 Juta, Ini Spesifikasi...
 Dengan banderol harga Rp4,2 jutaan, posisi Oppo Reno4 F memang dibawah Oppo Reno4. Tapi, ternyata spesifikasinya cukup baik untuk kelas ponsel menengah. Foto-foto: Sindonews/danang arradian
A A A
JAKARTA - Oppo Reno4 F dikenalkan dengan banderol harga lebih terjangkau dibanding Oppo Reno4 dan Reno4 Pro. Sejumlah fitur dipertahankan, sebagian dipangkas, ada pula yang justru lebih unggul. Seperti apa? BACA JUGA :50% Lebih Murah dari Reno4, Apa Keunggulan Oppo A53?

Oppo Reno4 bermain di kelas menengah dengan rentang harga Rp4 juta-Rp7 jutaan. Reno4 mengisi harga Rp5 jutaan, sedangkan Reno4 Pro di Rp7 jutaan. Nah, Reno4 F paling terjangkau di rentang Rp4 jutaan.

Rp4,3 Juta, Ini Spesifikasi dan Panduan Membeli Oppo Reno4 F

Oppo Reno 4F menyusun lensa kamera belakangnya membentuk bujursangkar.

Secara keseluruhan, Reno4 F mengandalkan layar Super AMOLED, bodi yang supertipis dan sangat ringan, kamera belakang mumpuni, serta desain kover belakang yang sangat catchy.

Saya termasuk penggemar desain Reno4. Ukuran layar 6,4 inci menurut saya pas di tangan. Juga sangat ringan (165 gram) dan sangat tipis (tebalnya 7,7 mm). Nyaman sekali menggunakan ponsel itu.

Ternyata desain Reno4 F bahkan lebih baik lagi. Layarnya sedikit lebih besar, yakni Super AMOLED 6,43 inci Full HD+ dengan aspek rasio 20:9.

Namun, bodi Reno4 F 0,22 mm lebih tipis dibanding Reno4. Hanya 7,48mm dan bobotnya 164 gram. Jelas ini adalah salah satu ponsel tertipis yang ada di pasaran. Tipis dan ringan menurut saya adalah kombinasi yang menyegarkan.

BACA JUGA :Wajib Coba, 5 Fitur Unik Kamera Oppo Reno 4

Lalu, warnanya juga baru. Yakni Matte Black dan Metalic White. Kebetulan saya mendapat unit Metalic White, yang warnanya bisa berubah-ubah menjadi keunguan atau kemerahan ketika terkena sinar matahari. Dan yang paling saya suka bodinya dilengkapi anti sidik jari sehingga tidak jorok.

Rp4,3 Juta, Ini Spesifikasi dan Panduan Membeli Oppo Reno4 F

Oppo memang paling jago mendesain cover belakang yang glossy dan mengkilap seperti ini.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Oppo, Jangan Sampai Keliru!
Ini Spesifikasi Lengkap...
Ini Spesifikasi Lengkap Oppo Reno 13 dan 13 Pro Terbaru
OPPO Reno 12 Series,...
OPPO Reno 12 Series, Pionir AI Phone untuk Menunjang Kreativitas Tanpa Batas
Oppo Reno12 Series:...
Oppo Reno12 Series: Mabar Lancar, Scrolling Medsos Seharian Tanpa Khawatir Baterai Habis!
Oppo Reno12 dengan Fitur...
Oppo Reno12 dengan Fitur AI Sudah Lolos TKDN, Harganya?
Spesifikasi OPPO Reno11...
Spesifikasi OPPO Reno11 F 5G, Fitur Kameranya Berlimpah
Bikin Foto Malam Anti...
Bikin Foto Malam Anti Burem Cuma Bermodal Kamera Smartphone
ColorOS 11 Akan Bisa...
ColorOS 11 Akan Bisa Diunduh di 30 Ponsel Oppo di Indonesia, Begini Caranya!
Ayah dan Ibu, Begini...
Ayah dan Ibu, Begini Cara Memanfaatkan Kamera Smartphone untuk Tugas Video Sekolah Anak
Rekomendasi
Tim Futsal Putri Indonesia...
Tim Futsal Putri Indonesia Siap Tantang Tuan Rumah China di Perempat Final AFC Women's Futsal Asian Cup 2025
Tangerang Raya Magnet...
Tangerang Raya Magnet Properti, The First Stone Luncurkan Cluter Emerald 3 Lantai
Buruan ke Alfamidi,...
Buruan ke Alfamidi, Nikmati Kejutan Belanja Geledek Berhadiah Logam Mulia 25 Gram
Berita Terkini
Logo Google Diperbarui...
Logo Google Diperbarui dengan Warna Gradasi Baru
Dibanderol Rp28 Juta,...
Dibanderol Rp28 Juta, HP Lipat Kelas Sultan Oppo Find N5 Ludes Bak Kacang Goreng, Apa Sebabnya?
Lebih Dahulu Gelap atau...
Lebih Dahulu Gelap atau Terang? Berikut Penjelasan Lengkapnya
Reaksi Kasih Sayang...
Reaksi Kasih Sayang Ibu Gajah ketika Anaknya Tewas Ditabrak Truk
Anjing dan Kucing Berevolusi...
Anjing dan Kucing Berevolusi hingga Terlihat Mirip karena Alasan Aneh Ini
Harta Karun Kuno dalam...
Harta Karun Kuno dalam Jumlah Besar Ditemukan di Sebuah Bukit
Infografis
125 Juta Orang Dapat...
125 Juta Orang Dapat Binasa Akibat Perang Nuklir India-Pakistan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved