Apple Luncurkan iPad Air dengan Chipset A14 Bionic dan Segarkan iPad Pemula

Rabu, 16 September 2020 - 07:29 WIB
loading...
Apple Luncurkan iPad...
Apple iPad Air terbaru memiliki footprint yang sama dengan pendahulunya, tapi karena bezel yang lebih kecil, tablet kini memiliki layar Liquid Retina 10,9 inci dengan resolusi 2360x1640. Foto/Ist
A A A
CUPERTINO - Apple baru saja menggelar acara penting tahunannya di Amerika Serikat . Kali mereka hanya meluncurkan sistem operasi, tablet dan Apple Watch terbarunya. Sedangkan iPhone 12 masih belum bisa diungkap. (Baca juga: Mulai Sekarang Hati-Hati Beli Gadget Baru, Pengendalian IMEI Sudah Berlaku )

Khusus iPad, kini penggemar produk raksasa Cupertino bisa memiliki pilihan iPad Air terbaru serta penyegaran pada iPad kelas pemula.

iPad Air
Mari kita mulai dengan iPad Air baru. GSM Arena melaporkan, perangkat tablet Apple tersebut kini memiliki desain baru, yang jelas-jelas terinspirasi oleh lini iPad Pro. Bezel layarnya lebih kecil dan port-nya USB-C, bukan lagi Lightning -Anda mendapatkan pengisi daya 20W di dalam kotak ritelnya.
Apple Luncurkan iPad Air dengan Chipset A14 Bionic dan Segarkan iPad Pemula

Tablet ini memiliki footprint yang sama dengan pendahulunya, tapi karena bezel yang lebih kecil, tablet kini memiliki layar Liquid Retina 10,9 inci dengan resolusi 2360x1640. TouchID terintegrasi ke dalam tombol daya baru yang dipasang di atas.

IPad Air baru ditenagai oleh chipset A14 Bionic dari Apple, yang juga diharapkan akan hadir dalam keluarga iPhone 12 mendatang saat diluncurkan akhir tahun ini. A14 dibuat dengan proses 5nm, dan ini adalah yang pertama di industri yang menggapai pencapaian tersebut.
Apple Luncurkan iPad Air dengan Chipset A14 Bionic dan Segarkan iPad Pemula

Tablet memiliki desain CPU 6-inti dengan dua inti kinerja tinggi dan empat inti efisiensi tinggi. Performa meningkat 40% dibandingkan dengan iPad Air sebelumnya dan GPU-nya juga 30% lebih cepat.

Di bagian belakang ada kamera yang sama seperti pada model iPad Pro, sensor 12 MP dengan aperture f/1.8, dukungan untuk perekaman video 4K pada 60fps, 240fps slow-mo, dan peningkatan stabilisasi video. Untuk selfie, Anda mendapatkan kamera 7 MP dengan aperture f/2.0 dan video 1080p pada 60fps.
Apple Luncurkan iPad Air dengan Chipset A14 Bionic dan Segarkan iPad Pemula

Tablet ini memiliki kemampuan WiFi 6, speaker ganda, dan dukungan untuk Apple Pencil, yang menempel secara magnetis ke samping untuk memasangkan, mengisi daya, dan penyimpanan. Apple juga akan menawarkan casing keyboard apung untuk itu.

IPad Air baru, menjalankan iPadOS 14 dan baru akan tersedia di bulan depan dalam warna silver, space grey, rose gold, green, dan sky blue. Perangkat dijual mulai dari rentang harga Rp8,9 juta (WiFi saja) atau Rp10,8 juta (WiFi + Cellular) dengan kapasitas penyimpanan bawaan 64 GB. Ada juga opsi penyimpanan seluas 256 GB dengan harga masing-masing Rp11,1 juta dan Rp13,2 juta.
Apple Luncurkan iPad Air dengan Chipset A14 Bionic dan Segarkan iPad Pemula

iPad (Generasi ke-8)
Apple pada kesempatan ini juga menyegarkan iPad kelas pemulanya, atau iPad Generasi ke-8 (2020). Sekarang perangkat memiliki chipset A12 Bionic, dengan CPU 6-inti dan GPU 4-inti.

Tablet ini sama persis dengan pendahulunya, termasuk layar 10,2 inci dan bezel besar. Harganya juga tetap sama, yaitu Rp4,9 juta model WiFi Rp6,8 juta untuk varian WiFi + seluler.
Apple Luncurkan iPad Air dengan Chipset A14 Bionic dan Segarkan iPad Pemula

Dengan harga ini konsumen hanya mendapatkan penyimpanan 32 GB. Apple turut menawarkan konfigurasi ROM 128 GB dengan banderol harga masing-masing Rp6,4 juta dan Rp8,3 juta. Pre-order dimulai hari ini dan iPad generasi ke-8 akan tersedia pada Jumat ini dalam warna perak, abu-abu, dan emas. (Baca juga: Cekcok, Pasangan Suami Istri Rusak dan Bakar Kamar Hotel )
(iqb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Android 16 Bakal Meluncur...
Android 16 Bakal Meluncur Bulan Depan, Ini Kecanggihannya
Apple Siapkan Chip Implan...
Apple Siapkan Chip Implan Otak yang Bisa Kendalikan Perangkat Teknologi
Huawei Kenalkan Sistem...
Huawei Kenalkan Sistem Operasi HarmonyOS PC
Apple Siap Integrasikan...
Apple Siap Integrasikan AI ke dalam Website Safari
Apple Kembangkan Chip...
Apple Kembangkan Chip untuk Kacamata Pintar
China Mulai Uji Coba...
China Mulai Uji Coba Fitur Face ID iPhone 18
Trump Halangi Apple...
Trump Halangi Apple Produksi iPhone di India, Peluang Indonesia?
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Apple Terbangkan 1,5 Juta iPhone dari India
Apple Kehilangan USD300...
Apple Kehilangan USD300 Miliar Akibat Tarif Trump
Rekomendasi
Hasil Thailand Open:...
Hasil Thailand Open: Fajar/Rian Melaju ke Semifinal, 3 Wakil Indonesia Rontok
MNC Life dan Bank SulutGo...
MNC Life dan Bank SulutGo Hadirkan Asuransi Jiwa Kredit untuk Perlindungan Nasabah
Bikin Tercengang! Robby...
Bikin Tercengang! Robby Purba Undang Chacha Caroline Ungkap Ramalan Bencana dan Skandal 2025
Berita Terkini
Kenapa Tahun 2025 Sangat...
Kenapa Tahun 2025 Sangat Panas? Ternyata Ini Penyebabnya
Supa: Platform yang...
Supa: Platform yang Menyediakan Akses ke Banyak AI Sekaligus
Galaxy S25 Edge: Ketika...
Galaxy S25 Edge: Ketika Tipis Bukan Berarti Ringkih, Inikah Smartphone Tertipis Samsung?
Android 16 Bakal Meluncur...
Android 16 Bakal Meluncur Bulan Depan, Ini Kecanggihannya
STOP! Jangan Download...
STOP! Jangan Download Video TikTok Sebelum Coba Cara Ini
AI X Tiba-tiba Mengoceh...
AI X Tiba-tiba Mengoceh Soal Genosida Kulit Putih Tanpa Diminta
Infografis
India Gunakan S-400...
India Gunakan S-400 Rusia dan Drone Israel untuk Lawan Pakistan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved