Tampilkan Warisan Seni Batik ke Digital, HUAWEI Perkenalkan Fitur Pola Batik di Aplikasi GoPaint

Jum'at, 20 Desember 2024 - 13:34 WIB
loading...
Tampilkan Warisan Seni...
Aplikasi GoPaint yaitu Batik resources center (Foto: Dok Huawei)
A A A
JAKARTA - HUAWEI sebagai merek smartphone terkemuka di dunia tak henti-hentinya untuk terus menghadirkan inovasi teknologi terbarunya. Kali ini, HUAWEI meluncurkan fitur terbaru pada aplikasi GoPaint, yaitu Batik resources center yang memudahkan pengguna berkarya seni batik secara digital dengan menyediakan kuas, kanvas dan preset pola batik.

Batik resources center pada aplikasi GoPaint ini dirancang khusus oleh HUAWEI dan tersedia di mulai dari tablet seri terbaru HUAWEI MatePad Pro 12.2 dan selanjutnya akan hadir pada berbagai tablet Huawei generasi terbaru termasuk MatePad 12 X yang baru saja diluncurkan pada tanggal 19 Desember bersamaan dengan perkenalan fitur batik resources center ini. Pada acara XMAGE Exhibition ini, Huawei juga memperkenalkan HUAWEI MatePad 12 X dan Freebuds Pro 4 yang akan segera hadir di Indonesia. HUAWEI MatePad 12 X merupakan tablet yang disebut mampu menawarkan pengalaman lebih dari laptop, dimana tablet ini hadir dengan Ultra Bright PaperMatte Display serta dukungan Keyboard dan Stylus Nearlink eksklusif.
Tampilkan Warisan Seni Batik ke Digital, HUAWEI Perkenalkan Fitur Pola Batik di Aplikasi GoPaint


Hadirnya fitur Batik ini menjadi salah satu bentuk dukungan dan upaya HUAWEI dalam melestarikan seni Batik sebagai warisan kekayaan budaya Indonesia serta memberikan kemudahan bagi generasi muda untuk mengeksplorasi dan menciptakan karya seni pola Batik digital.

Training Director Country Head Huawei Device Indonesia, Huiler Fan, mengatakan, Huawei percaya bahwa teknologi memiliki peranan penting dalam menghubungkan generasi muda dengan warisan budaya.

“Dengan menghadirkan fitur Batik resources center pada GoPaint, kami ingin memberikan medium yang tidak hanya inovatif, tetapi juga membantu memperkenalkan dan melestarikan kekayaan dan keindahan Batik Indonesia,” tuturnya.

Dia berharap fitur ini dapat mendorong para pengguna dan tentunya para kreator, untuk mengeksplorasi dan mengembangkan kreativitas mereka terutama dalam seni membuat pola Batik secara digital.

Kolaborasi dengan Museum Batik Indonesia
Dalam rangka memperkenalkan fitur Batik resources center pada aplikasi GoPaint, HUAWEI mengajak kerja sama dan dukungan Museum Batik Indonesia untuk pelestarian seni Batik di era digital.

Head of Indonesian Heritage Agency, Ministry of Culture, Ahmad Mahendra menuturkan, Museum Batik Indonesia memiliki visi untuk melestarikan seni Batik sebagai kekayaan warisan budaya yang telah menjadi bagian dari identitas masyarakat Indonesia.

“Kami sangat mengapresiasi kerja sama dengan HUAWEI, sebuah perusahaan teknologi terkemuka, yang memiliki visi dan semangat yang sama untuk membawa seni Batik semakin luas, salah satunya melalui dunia digital. Fitur Batik resources center pada aplikasi GoPaint ini diharapkan dapat lebih memperkenalkan seni Batik kepada generasi muda dan menginspirasi mereka untuk berkarya dan melestarikan budaya ini,” tuturnya.

Seni Batik merupakan perpaduan antara seni dan teknologi yang diwariskan oleh leluhur bangsa Indonesia, di mana setiap corak dan ragam Batik mengandung makna serta filosofi yang dalam terkait adat dan budaya Indonesia.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hypernet Technologies...
Hypernet Technologies Mendukung Digitalisasi Administrasi Kesehatan Rumah Sakit
Hypernet dan Huawei...
Hypernet dan Huawei Jalin Kemitraan Strategis untuk Pemberdayaan Digital UKM
Era Baru Telah Dimulai...
Era Baru Telah Dimulai dengan Kehadiran HUAWEI Mate XT | ULTIMATE DESIGN di Indonesia, Smartphone Triple Foldable yang Mengguncang Industri
8 Tips Melakukan Top...
8 Tips Melakukan Top Up Free Fire dengan Hemat
Ramadan dan Lebaran...
Ramadan dan Lebaran Makin Istimewa bersama HONOR X9c 5G dan HONOR Pad 9
Ekspresi Cinta Ramadan...
Ekspresi Cinta Ramadan dengan HUAWEI Mate X6, Hadiah Premium Penuh Makna
CEO Nvidia Akui Kehebatan...
CEO Nvidia Akui Kehebatan Huawei: Sanksi AS Kurang Tepat, Mereka Kuasai Pasar!
Intip Strategi Brilian...
Intip Strategi Brilian Huawei Pimpin Inovasi Smartphone Lipat Terkini!
HONOR Luncurkan Rangkaian...
HONOR Luncurkan Rangkaian Produk Baru, Penjualan Eksklusif di Shopee!
Rekomendasi
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
Miss Indonesia Monica...
Miss Indonesia Monica Kezia Sembiring akan Bawa Isu Air Bersih di Miss World 2025
Pohon Tumbang, Rekayasa...
Pohon Tumbang, Rekayasa Lalin Diterapkan di Tol Jagorawi Akses Keluar Karanggan KM 24
Berita Terkini
Hypernet Technologies...
Hypernet Technologies Mendukung Digitalisasi Administrasi Kesehatan Rumah Sakit
3 jam yang lalu
Tangkap Tren di Kalangan...
Tangkap Tren di Kalangan Gen Z, LG Subscribe Makin Diminati di Korea Selatan
6 jam yang lalu
Israel Kenalkan Robdozer,...
Israel Kenalkan Robdozer, Robot Pembunuh Berteknologi AI
9 jam yang lalu
LG Smart Park, Pabrik...
LG Smart Park, Pabrik Futuristik yang Dilengkapi IoT, AI, Robot hingga 4IR
12 jam yang lalu
China Siap Lanjutkan...
China Siap Lanjutkan Misi Luar Angkasa Minggu ini
13 jam yang lalu
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
21 jam yang lalu
Infografis
Presiden Ukraina Zelensky:...
Presiden Ukraina Zelensky: China Memasok Senjata ke Rusia!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved