Komet Super Terang akan Melintasi Bumi Akhir Bulan Ini

Kamis, 03 Oktober 2024 - 15:03 WIB
loading...
Komet Super Terang akan...
Komet A11bP7I akan begitu terang sehingga dapat diamati dengan mata telanjang. Foto/Wionews
A A A
JAKARTA - Setelah hujan komet A3 mengguyur bumi, komet lainnya akan segera menyusul dalam waktu dekat. Kabar baiknya komet berkode A11bP7I ini akan begitu terang sehingga dapat diamati dengan mata telanjang.

Diperkirakan komet ini akan memasuki Bumi pada akhir Oktober dan awal November mendatang.
Dilansir dari Wionews, Kamis (3/10/2024) survei ATLAS di Hawaii menemukan komet baru ini pada 27 September 2024 dan belum diberi nama.

Untuk sementara, komet ini diberi kode A11bP7I dan diperkirakan akan secerah Venus. Menurut Spaceweather.com, komet ini akan begitu terang sehingga kemungkinan bisa terlihat melayang di langit bahkan pada siang hari. Komet yang baru ditemukan ini termasuk dalam kategori Kreutz sungrazer.

Tanggal 28 Oktober adalah waktu terbaik menyaksikan komet ini karena posisinya berada di perihelion, yaitu titik terdekat dengan Matahari. Komet ini akan memiliki magnitudo kecerlangan -5 hingga -7 pada hari ini.

Baca Juga: Komet Raksasa Ditemukan, Diameternya Capai 150 Kilometer

Sebelum perihelion, komet ini akan lebih mudah dilihat di Belahan Bumi Selatan. Jika komet ini selamat dari perjalanannya menuju Matahari, orang-orang di Belahan Bumi Utara mungkin bisa menyaksikan pertunjukan spektakuler.

Komet Kreutz sungrazer adalah komet yang berasal dari keluarga komet Kreutz yang sangat dekat dengan Matahari. Nama sungrazer berasal dari fakta bahwa komet ini memiliki orbit yang membawa mereka dalam jarak beberapa ribu kilometer dari permukaan Matahari.

Baca Juga: Setelah 7 Dekade, Komet Setan Kembali Muncul

Karena kedekatannya dengan Matahari, sebagian besar komet ini hancur. Namun, komet yang lebih besar yang lolos dari amukan matahari akan mengembangkan ekor yang terang dan terlihat dari Bumi. Komet sungrazer diyakini berasal dari satu komet besar yang pecah sekitar 2.000 tahun lalu.

Komet sungrazer terakhir yang mengunjungi Bumi adalah Ikeya-Seki (C/1965 S1) pada tahun 1965. Komet ini juga terlihat pada siang hari saat itu dan jauh lebih terang daripada A11bP7I. "A11bP7I setidaknya 4-5 magnitudo lebih redup daripada Ikeya-Seki pada jarak yang sama," kata Qicheng Zhang, astronom di Observatorium Lowell.

Kendati demikian, komet ini masih bisa menghasilkan tampilan visual yang menonjol pada akhir Oktober atau awal November jika ia selamat dari pertemuan dekatnya dengan Matahari.
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Selain Komet A3 di Bali,...
Selain Komet A3 di Bali, Ini 8 Peristiwa Langit yang Siap Memanjakan Mata
Komet A3 Akan Meluncur...
Komet A3 Akan Meluncur Pekan Depan, Dapat Dilihat dengan Mata Telanjang
Misteri Terpecahkan!...
Misteri Terpecahkan! Ini Penjelasan Asteroid Berbentuk Semangka
Temuan Benda Misterius...
Temuan Benda Misterius di Tata Surya Ungkap Rahasia Bumi
Parade 6 Planet Bisa...
Parade 6 Planet Bisa Disaksikan di Seluruh Dunia, Simak Jam dan Tanggalnya
Aurora Terbesar Muncul,...
Aurora Terbesar Muncul, Pecahkan Rekor 500 Tahun
Komet Super Terang akan...
Komet Super Terang akan Melintasi Bumi Akhir Bulan Ini
Selain Komet A3 di Bali,...
Selain Komet A3 di Bali, Ini 8 Peristiwa Langit yang Siap Memanjakan Mata
Komet A3 Akan Meluncur...
Komet A3 Akan Meluncur Pekan Depan, Dapat Dilihat dengan Mata Telanjang
Rekomendasi
Roda Bisnis Kecil Makin...
Roda Bisnis Kecil Makin Kencang! BRI Kucurkan Rp632 Triliun Kredit Mikro
Cak Imin Kenang Pertemuan...
Cak Imin Kenang Pertemuan Terakhir dengan Anggota DPR Alamuddin Dimyati Rois
Sidang Kabinet Paripurna,...
Sidang Kabinet Paripurna, Presiden Prabowo : Produksi Beras Nasional Naik, Ini Prestasi Nyata Bangsa
Berita Terkini
Beragam Kejahatan kini...
Beragam Kejahatan kini Ada di TikTok, Ini Modusnya
Waspada World ID: Paspor...
Waspada World ID: Paspor Digital Sam Altman Iming-iming Uang, Pakar Ingatkan Risiko Data Biometrik
Makhluk Ini Kembali...
Makhluk Ini Kembali Lagi setelah 17 Tahun Menghilang
Jepang Ciptakan Drone...
Jepang Ciptakan Drone yang Bisa Mengarahkan Sambaran Petir
Cara Pakai Aplikasi...
Cara Pakai Aplikasi Deteksi Produk Israel, Mudah Banget!
5 Fakta Singa Putih,...
5 Fakta Singa Putih, Salah Satunya jadi Simbol Budaya dan Spiritualitas
Infografis
Kaya Emas, Pulau Ini...
Kaya Emas, Pulau Ini Berpotensi Diambil Alih oleh Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved