Keunggulan vivo X100 Series, HP Flagship dengan Teknologi ZEISS

Selasa, 11 Juni 2024 - 15:32 WIB
loading...
Keunggulan vivo X100 Series, HP Flagship dengan Teknologi ZEISS
X100 akan jadi HP flagship vivo di Indonesia yang mengandalkan fitur kamera. Foto: vivo Indonesia
A A A
JAKARTA - Vivo kembali menghadirkan inovasi terbaru dalam fotografi smartphone melalui peluncuran vivo X100 Series.

Bersama dengan vivo X Fold3 Pro, seri X100 ini menjanjikan pengalaman fotografi profesional dengan teknologi ZEISS APO Telephoto Camera yang diklaim mampu menangkap detail matahari tanpa merusak lensa.

“Kami bawa 2 HP flagship bersamaan lewat vivo X Fold3 Pro dan X100 Series,” ungkap Hadie Mandala, Product Manager vivo Indonesia.

ZEISS APO Telephoto Camera disebut Hadie jadi andalan X100. “vivo X100 Pro mampu menangkap warna-warna cerah dan detail rumit bahkan dalam pencahayaan yang menantang,” ungkapnya.

Di Malaysia, Vivo X100 Pro dibanderol RM3199 atau Rp11 jutaan. Diperkirakan masuk Indonesia di harga Rp13 juta-Rp16 jutaan.

Berikut Keunggulan Vivo X100 Series:

1. ZEISS APO Telephoto Camera

Teknologi kamera telefoto ZEISS di vivo X100 Pro memungkinkan pengambilan gambar matahari dan detail rumit dalam kondisi cahaya terik.

2. ZEISS Multifocal Portrait

Memungkinkan pengguna mengambil potret dari berbagai sudut dengan lensa golden focal yang mendukung 5 panjang berbeda. Ditambah efek blur ZEISS dan 7 variasi filter bokeh.

3. 4K Cinematic Portrait Video

Vivo X100 Pro juga menawarkan fitur videografi sinematik 4K, didukung chip vivo V3 yang dirancang khusus untuk meningkatkan performa mobile imaging.

4. Desain dan Performa

Vivo X100 Series tidak hanya unggul dalam fotografi, tetapi juga desain premium dan performa tangguh.


Spesifikasi vivo X100:

- Layar 6.78" OLED , 120Hz Refresh rate
- RAM & Storage : 16GB RAM 512GB ROM
- Android 14
- Chipset Dimensity 9300 5G
- Rear Camera : 50MP+64MP+50MP , Front : 32MP
- baterai : 5,000mAh ; 120WFastCharge
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2369 seconds (0.1#10.140)
pixels