Manfaat Kursi Pijat AI: Tingkatkan Kesehatan Mental dan Kualitas Tidur

Senin, 03 Juni 2024 - 17:23 WIB
loading...
Manfaat Kursi Pijat...
Lebih dari sekadar kursi pijat listrik biasa, kursi pijat ini dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan untuk menghadapi gaya hidup modern. Foto: Sindonews/Eko Edhi Caroko
A A A
JAKARTA - Ternyata kebutuhan relaksasi masyarakat Indonesia sangat tinggi. Ini, yang mendorong PT Duta Abadi Primantara (DAP) menghadirkan Ogawa Maestro, kursi pijat dengan teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI).

Menurut riset Mercer Marsh Benefit, 26% karyawan di Indonesia mengalami stres dan ketidakstabilan emosional akibat tekanan pekerjaan dan kehidupan sehari-hari.

Sementara survei Kurious-Katadata Insight Center menyatakan 46% orang di Indonesia kurang tidur (kurang dari 6 jam per hari).

Budaya kerja berlebihan dan jam kerja panjang menyebabkan kondisi kesehatan klinis dan kurang tidur. Karena itu, solusinya adalah kursi pijat yang diklaim membantu relaksasi.

Pijat 15 Menit Sebelum Tidur

Brand Manager Ogawa, Edward Putra menjelaskan bahwa kombinasi teknologi AI dengan teknologi high intelligence density silicone roller pada Ogawa Maestro akan memberikan pengalaman pijatan yang sama seperti tangan manusia di titik-titik tubuh yang tepat.

Fitur AI pada Ogawa Maestro disebut mampu mendeteksi kondisi tubuh sebelum merancang program adaptif untuk sesi relaksasi yang optimal.

Pengguna dapat memakai fitur perintah suara (voice command). “Sehingga tak perlu repot menekan tombol, kursi pijat ini bisa langsung memilihkan program yang dibutuhkan,” ujar Edward.

“Kursi pijat ini disarankan digunakan sebelum tidur untuk meningkatkan kualitas tidur. Pijatan selama 15 menit sebelum tidur, bakal memperlancar peredaran darah, juga akan merelaksasi tubuh sehingga membantu meningkatkan kualitas tidur. Yakni mencapai kondisi deep sleep lebih cepat. Dengan begitu metabolisme di tubuh kita akan semakin baik dan terjaga.”, jelas Edward.

Meningkatkan Kesehatan Mental

Teknologi bluetooth music pun ditanamkan di kursi pijat pintar ini. Sehingga memungkinkan pengguna memutar musik favorit.

Pengguna juga disajikan lagu-lagu binaural beats. Binaural beats adalah jenis terapi suara menggunakan dua nada yang memiliki frekuensi sedikit berbeda, yang diperdengarkan di masing-masing telinga melalui stereo speaker.

Perbedaan frekuensi tersebut diproses otak sebagai satu nada tunggal yang akan memberi efek relaksasi dan pengurangan stres, meningkatkan fokus dan konsentrasi, meningkatkan kualitas tidur, mengurangi kecemasan, dan meningkatkan kreativitas.

Dengan mendengarkan Binaural Beats, pendengar dapat menciptakan lingkungan yang optimal untuk mencapai keadaan mental yang diinginkan.

Baca Juga: OpenIn dan SSPACE Manfaatkan Kecerdasan Lokasi untuk Pemasaran yang Presisi dan Prediktif

Ada juga fitur LED Light Therapy untuk membantu terapi untuk kulit. LED therapy merupakan proses stimulasi sel-sel kulit dengan menggunakan berbagai panjang gelombang cahaya yang memiliki efek terapeutik.

Manfaat utama LED therapy untuk kulit bisa merangsang produksi kolagen, mengurangi peradangan, memperbaiki tekstur dan tone kulit, mempercepat penyembuhan, serta mengurangi kemerahandaniritasi.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
Chip Nubbin Siap Bawa...
Chip Nubbin Siap Bawa Manusia Masuk ke Dimensi Alam Tak Kasat Mata
Ilmuwan Gunakan AI untuk...
Ilmuwan Gunakan AI untuk Bicara dengan Lumba-lumba
CoPilot Microsoft Kini...
CoPilot Microsoft Kini Bisa Mencari File Dokumen di Windows 11
OpenAI Gugat Balik Elon...
OpenAI Gugat Balik Elon Musk, Ini Masalahnya
ChatGPT Kini Bisa Kembalikan...
ChatGPT Kini Bisa Kembalikan Kenangan Masa Lalu Anda yang Terlupakan
AI pada Google Menyebabkan...
AI pada Google Menyebabkan Banyak Website Kehilangan Trafik
Karyawan yang Sebut...
Karyawan yang Sebut Bos AI Microsoft Antek Genosida Israel Langsung Dipecat!
Batal Kenalkan GPT-5,...
Batal Kenalkan GPT-5, OpenAI Luncurkan o3
Rekomendasi
Cegah Abrasi, Tata Metal...
Cegah Abrasi, Tata Metal Lestari dan Kemenperin Tanam 661 Mangrove di Tangerang
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
Kasus Pencucian Uang...
Kasus Pencucian Uang Rp285,9 T, Hukuman Bui Seumur Hidup Miliarder Truong My Lan Dipangkas Jadi 30 Tahun
Berita Terkini
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
8 jam yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
23 jam yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
1 hari yang lalu
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
1 hari yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
1 hari yang lalu
Infografis
Jaminan Kesehatan Mantan...
Jaminan Kesehatan Mantan Menteri dan Keluarganya Jadi Beban APBN
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved