COVID-19 Bikin Pasar Ponsel Sekarat, Apple Banting Harga iPhone

Kamis, 30 April 2020 - 14:20 WIB
loading...
COVID-19 Bikin Pasar...
Gerai iPhone di China. FOTO/ Ist
A A A
CUPERTINO - Apple memberikan diskon atau potonganharga iPhone di China. Model iPhone yang mendapat potongan harga adalah iPhone 11 dan iPhone SE terbaru.

Dilansir dari Reuters, Kamis (30/4/2020), potongan harga iPhone ini disebut telah memberi dampak positif terhadap perusahaan di tengah permintaan smartphone secara global yang mengalami penurunan karena pandemi Covid-19.

"Apple diposisi lebih baik dibandingkan dengan kebanyakan perusahaan lainnya, dan situasi perusahaan akan pulih lebih cepat setelah pandemi Covid-19 selesai," ujar Analis pasar di Evercore Amit Daryanani

China sendiri menjadi pasar penting untuk Apple. Bagaimana tidak, China menyumbang sekitar 15% atas pendapatan Apple. Saat perusahaan yang berbasis di Cupertino ini harus menutup toko di Amerika Serikat dan Eropa, mereka sudah kembali membuka seluruh toko di China.

Sementara itu, data industri ponsel di China menunjukan pasar dapat membaik secara cepat setelah pandemi COVID-19 berlalu di negara tersebut.

Dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, penjualan iPhone di China melonjak 21% pada Maret 2020. Kenaikan ini berjumlah tiga kali lipat dibandingkan pada Februari.

Kendati demikian, analis menyebut pemulihan permintaan di China tidak akan mengimbangi penjualan yang hilang di Amerika Serikat dan Eropa.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1542 seconds (0.1#10.140)