Kemitraan Robustel dan Wahana Hadirkan Inovasi IoT Andal ke Tanah Air

Kamis, 23 November 2023 - 15:17 WIB
loading...
Kemitraan Robustel dan...
Penyedia solusi Wireless IoT & WAN Edge global, Robustel mengumumkan kemitraannya dengan distributor solusi IT Wahana, Kamis (23/11/2023). Foto/Tangguh Yudha
A A A
JAKARTA - Penyedia solusi Wireless IoT & WAN Edge global, Robustel mengumumkan kemitraannya dengan distributor solusi IT Wahana, Kamis (23/11/2023). Kemitraan ini untuk mendorong inovasi dalam Internet of Things (loT) dan memberikan solusi canggih ke pasar Indonesia.

Kemitraan ini menggabungkan keahlian dan kemampuan Robustel dan Wahana di bidang masing- masing. Robustel dengan pengembangan router dan gateway loT serta platform cloud, sementara Wahana dengan solusi IT dan teknologi-teknologi terbaru yang terjangkau.

"Kami sangat antusias menjalin kolaborasi dengan Wahana, mengingat Indonesia adalah pasar potensi untuk inovasi loT. Bersama Wahana, kami bertujuan memberdayakan perusahaan-perusahaan Indonesia dengan solusi loT mutakhir," kata Desmond Kuang, General Manager Unit Bisnis loT di Robustel.



Dalam momen yang sama, Antonius Sukanto, Direktur Wahana, mengaku senang pihaknya bisa bermitra dengan Robustel. Menurut dia, kolaborasi ini membuka peluang bagi pihaknya untuk menawarkan solusi IT perusahaan yang terjangkau dan canggih kepada pelanggan.

“Dengan menggabungkan pengetahuan pasar lokal kami dan solusi canggih Robustel, kami yakin dapat memberikan nilai tak tertandingi dan mendorong transformasi digital bagi bisnis-bisnis Indonesia," ujarnya.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.9356 seconds (0.1#10.24)