Facebook dan Instagram Berencana Pasang Tarif Bulanan Jika Tanpa Iklan

Kamis, 05 Oktober 2023 - 21:29 WIB
loading...
Facebook dan Instagram Berencana Pasang Tarif Bulanan Jika Tanpa Iklan
Jika tanpa IKLAN, Facebook dan Instagram Berencana Pasang Tarif Bulanan. FOTO/ CNET
A A A
LONDON - Meta sedang mempertimbangkan langganan bulanan untuk pengguna Facebook dan Instagram yang tidak ingin datanya digunakan dalam iklan yang dipersonalisasi.



Seperti dilansir dari Wall Street Journal, Kamis (5/10/2023), idenya adalah solusi terhadap undang-undang privasi yang ketat di Uni Eropa (UE).

Berdasarkan paket tersebut, Meta akan mengenakan biaya €10 per bulan untuk pengguna desktop yang menggunakan Facebook atau Instagram dan €6 lainnya untuk setiap akun tambahan.

Pengguna ponsel akan membayar €13 untuk mengakses Facebook atau Instagram dan naik menjadi €19 untuk keduanya, menurut WSJ.

Mereka yang memilih tidak membayar tetap dapat menggunakan kedua aplikasi tersebut namun akan disuguhkan iklan yang dipersonalisasi berdasarkan aktivitas pencarian masing-masing.

Pengawasan aktivitas pengguna merupakan titik perdebatan antara Meta dan otoritas UE.

Facebook sendiri dikatakan mengumpulkan sekitar 52.000 data per pengguna.

Pengguna secara otomatis memilih fungsionalitas default untuk fitur tersebut kecuali mereka mengisi formulir otorisasi yang panjang dan 'tersembunyi' di bagian 'bantuan'.

Formulir tersebut baru disiapkan sejak April lalu dan diperkenalkan untuk mematuhi keputusan otoritas regulasi UE pada Desember 2022.

Sejak itu, Pengadilan Uni Eropa memutuskan bahwa Meta perlu mendapatkan persetujuan pengguna sebelum mengumpulkan data mereka dan memberi platform waktu hingga November 2023 untuk mematuhinya.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1964 seconds (0.1#10.140)