Sah, Indonesia Jadi Tuan Rumah Turnamen eSports Internasional Ragnarok Stars 2023

Sabtu, 30 September 2023 - 20:22 WIB
loading...
Sah, Indonesia Jadi...
Turnamen internasional Ragnarok Stars kali kedua dihelat di Indonesia. Foto: Ragnarok
A A A
JAKARTA - Perkembangan esport Indonesia yang luar biasa mencuri perhatian dunia. Salah satunya, Gravity Game Link sebagai publisher game Ragnarok Forever Love wilayah Indonesia.

Mereka resmi mengumumkan Ragnarok Stars (ROS) 2023 segera memasuki fase Grand Final yang akan dihelat pada 7 Oktober 2023 mendatang di Main Atrium Gandara City, Jakarta, Indonesia.

Sejak dihelatnya turnamen Ragnarok tingkat internasional dari 2004, ini merupakan kali kedua Indonesia menjadi tuan rumah event bergengsi bagi kalangan pecinta Ragnarok dalam negeri.

Setelah sebelumnya menjalani babak kualifikasi di masing-masing regional, sebanyak 6 Tim dari 6 negara akan bertanding di babak Grand Final ini untuk memperebutkan total hadiah senilai USD50.000 (Rp775 juta).

Rinciannya, juara 1: USD25.000 (Rp390 juta), Juara 2: USD15.000 (Rp230 juta) dan Juara 3: USD10.000 (Rp150 juta). Total, ada beberapa Guild yang akan bertanding. Berikut beberapa diantaranya:

Sah, Indonesia Jadi Tuan Rumah Turnamen eSports Internasional Ragnarok Stars 2023

Tim yang bersaing di Turnamen Ragnarok Stars 2023.

• Guild Icarus mewakili Korea Selatan
• Guild Milk mewakili Indonesia
• Guild Enthusiasm Gallant mewakili Taiwan
• Guild (D)estraction mewakili Thailand
• Guild Alpha mewakili Malaysia
• Guild Last Nightmare mewakili Filipina

Mengembalikan Kejayaan Ragnarok
Sah, Indonesia Jadi Tuan Rumah Turnamen eSports Internasional Ragnarok Stars 2023

Harry Choi, Presiden Gravity Game Link, menyebut bahwa turnamen esports di Ragnarok Online mempertemukan 6 tim terbaik dari 5 kontingen asal kantor cabang Gravity, yaitu Gravity Game Link (Indonesia), Gravity Game Hub (Malaysia-Singapura-Filipina), Gravity Game Tech (Thailand), Gravity Communications (Taiwan), dan Gravity (Korea Selatan).



“Ragnarok Stars juga jadi permulaan dari berbagai rangkaian turnamen internasional Ragnarok Online yang akan dihelat Gravity. Ini akan membawa kembali kejayaan Ragnarok sebagai pioneer esports di kancah Internasional,” ujar Harry Choi.

Ragnarok Stars 2023 Grand Final turut dimeriahkan oleh penampilan Girl Band JKT48. Selain itu, akan ada juga Cosplayer yang akan menampilkan kostum dengan tema game RagnarokOnline.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
Sambut A Minecraft Movie,...
Sambut A Minecraft Movie, Cinepolis Cinemas Luncurkan Virtual Cinema Experience
Bantu Pemain Menang,...
Bantu Pemain Menang, Microsoft Luncurkan Copilot for Gaming
5 Game Seru untuk Mengisi...
5 Game Seru untuk Mengisi Waktu Libur Leberan 2025
Cara Gamer Memandang...
Cara Gamer Memandang AI Ternyata Sangat Mengejutkan
Ragnarok Classic: Nostalgia...
Ragnarok Classic: Nostalgia Ditingkatkan, Update 5.0 dengan Job dan Dungeon Baru
Xbox Siap Kenalkan Copilot...
Xbox Siap Kenalkan Copilot AI untuk Gaming
Kisah Alwikobra, Legenda...
Kisah Alwikobra, Legenda Free Fire dari Pesantren Gapai Prestasi Global
10 Game Terbaik Sepanjang...
10 Game Terbaik Sepanjang Masa, Mobile Legend dan Free Fire Tidak Termasuk
Rekomendasi
Arne Slot Cetak Sejarah,...
Arne Slot Cetak Sejarah, Bawa Liverpool Juara di Musim Debut
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, Kemlu Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban
Pangeran Harry Ancam...
Pangeran Harry Ancam Bongkar Aib Keluarga Kerajaan Lewat Buku Baru jika Keamanannya Dicabut
Berita Terkini
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
7 jam yang lalu
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
10 jam yang lalu
Kambing Misterius Ini...
Kambing Misterius Ini Mampu Hidup di Area Vulkanik selama 2 Abad Lebih
11 jam yang lalu
Tema PlayStation Klasik...
Tema PlayStation Klasik Kini Bisa Dipakai di PS5
11 jam yang lalu
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
14 jam yang lalu
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
19 jam yang lalu
Infografis
Pasukan Israel Usir...
Pasukan Israel Usir Pasien dari Rumah Sakit Indonesia di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved