Persaingan di Social Commerce Semakin Sengit, UMKM Harus Punya Skill Digital

Jum'at, 15 September 2023 - 20:24 WIB
loading...
Persaingan di Social...
Persaingan di social commerce menuntut UMKM harus melakukan upgrade diri agar tidak tertinggal. Foto: Sindonews/Tangguh Yudha
A A A
JAKARTA - Kehadiran social commerce seperti TikTok Shop dinilai sejumlah pihak dapat menggerus eksistensi UMKM. Namun, Ketua Umum Indonesian Digital Empowerment Community (IDIEC) M. Tesar Sandikapura menyebut bahwa hal itu tidak sepenuhnya benar.

Dalam talkshow bertajuk "Dampak Social Commerce pada UMKM di Indonesia", Jumat (15/9), Tesar mengungkap bahwa yang dibutuhkan para pedagang agar tetap bisa bersaing di era ini adalah skill digital.

Ia mengatakan, pedagang perlu meliterasi diri mereka sendiri untuk bisa melek teknologi. Ini karena sekarang masyarakat lebih aktif di dunia digital dalam melakukan banyak hal, mulai mencari hiburan, hingga berkomunikasi lewat media sosial.

“Masalah persaingan dagang , pada dasarnya sama saja dari zaman nabi Adam. Harus ada skill. Memang perlu diliterasi terutama UMKM yang baby boomers. Karena tentu saja milenial lebih melek teknologi. Jadi salah jika bertempur tanpa peralatan yang memadai," kata Tesar.

Lebih lanjut, Tesar juga meminta Pemerintah uuntuk ikut membantu mendorong literasi digital di tengah masyarakat. Ia bahkan tak segan menyolek Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk terus melakukan edukasi secara aktif.

“Ini menjadi pekerjaan rumah bersama untuk dilakukan secara gerilya karena social commerce ini adalah inovasi. Ketika dilarang, sama saja menantang
alam. Tapi memang harus diregulasi dan dilakukan studi secara terperinci agar kebijakan yang dihasilkan adil," pungkasnya.

Hal senada juga disampaikan oleh salah satu seller di social commerce, Andre Oktavianus, pemilik jenama Kiminori Kids, yang sukses menjalankan bisnis pakaian anak.

Menurutnya diperlukan tekad yang kuat dan kemauan untuk terus belajar agar bisa bersaing di tengah perkembangan zaman. “Yang penting ada niat belajar. Pelan-pelan step by step belajar. Mulai mengulik bagaimana caranya ngelive sampai mempelajari bagaimana berinteraksi dengan audiens. Harus kuat hati juga. Saya awal live streaming 3 jam setiap hari sampai suara habis tidak ada yang nonton. Tapi terus coba sampai dua bulan semakin banyak pembeli," tuturnya.


Untuk diketahui, Andre sendiri telah bergabung dengan social commerce TikTok Shop sejak tahun 2022 lalu. Penghasilannya melonjak drastis dibanding saat ia berjualan secara offline. Ia bahkan menyebut produknya telah terjual hingga ke seluruh Indonesia dengan dominasi penjualan di pulau Jawa dan Sumatera.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Mengatasi Masalah Tidak...
Mengatasi Masalah Tidak Bisa COD di TikTok Shop, Ikuti Langkah-langkah Ini!
YouTube Akan Berikan...
YouTube Akan Berikan Hadiah Permata saat Live Streaming
Jualan Kain Kafan di...
Jualan Kain Kafan di Live Streaming, Warganet: Bahannya Adem Nggak Bang?
Temu: E-commerce dengan...
Temu: E-commerce dengan 850 Juta Pengguna Dilarang di Indonesia!
Taobao Versi Inggris...
Taobao Versi Inggris Menggebrak Pasar Singapura, Perlukah Indonesia Waspada?
Jadi Incaran Gen-Z!...
Jadi Incaran Gen-Z! Intip Harga Terbaru Iphone 8, 11 Pro dan 13 Beserta Spesifikasinya
Tatyana Bakalchuk, Miliader...
Tatyana Bakalchuk, Miliader Terkaya Rusia yang Bangun Kerajaan E-commerce saat Cuti Melahirkan
9 Rekomendasi Laptop...
9 Rekomendasi Laptop Asus Terbaik dengan Performa Tangguh dan Desain Stylish, Wajib Punya
Panduan Lengkap: Cara...
Panduan Lengkap: Cara Daftar TikTok Shop agar Tidak Diblokir
Rekomendasi
10 Alasan Amerika Serikat...
10 Alasan Amerika Serikat Tawarkan Perjanjian Gencatan Senjata ke Rusia dan Ukraina
Usut Korupsi Pertamina,...
Usut Korupsi Pertamina, Kejagung Didukung Presiden
Marak Tragedi Kecelakaan...
Marak Tragedi Kecelakaan Anak di Jalan Raya: Pengamat UI Soroti Kualitas Helm SNI
Berita Terkini
Telkomsel Prestige SkyEase...
Telkomsel Prestige SkyEase Bikin Terbang ala Sultan: Dijemput, Dimanja di Lounge, Diantar ke Pesawat
31 menit yang lalu
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
49 menit yang lalu
Siapkah Pendidik di...
Siapkah Pendidik di Indonesia Hadapi Era Kecerdasan Buatan/AI?
55 menit yang lalu
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
1 jam yang lalu
Google Chrome Akan Hilang...
Google Chrome Akan Hilang dari Perangkat Android?
1 jam yang lalu
Patogen Misterius yang...
Patogen Misterius yang Dikaitkan dengan Kutukan Mumi Terkuak
5 jam yang lalu
Infografis
8 Hal yang Harus Disiapkan...
8 Hal yang Harus Disiapkan di Kendaraan Sebelum Berangkat Mudik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved