Raksasa Internet China Alibaba Luncurkan Teknologi AI Saingan Chat GPT

Minggu, 27 Agustus 2023 - 11:02 WIB
loading...
Raksasa Internet China Alibaba Luncurkan Teknologi AI Saingan Chat GPT
Raksasa internet China, Alibaba, meluncurkan model kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) baru yang siap bersaing dengan Chat GPT. Foto/Economics
A A A
BEIJING - Raksasa internet China, Alibaba , meluncurkan model kecerdasan buatan ( Artificial Intelligence/AI ) baru yang siap bersaing dengan Chat GPT. Alibaba meluncurkan dua model baru IA yang dapat memahami gambar dan melakukan percakapan kompleks.

Dua model AI baru yang dirilis Alibaba, adalah Qwen-VL dan Qwen-VL-Chat. CNBS melaporkan dua model AI ini akan menjadi open source bagi para peneliti, akademisi, dan perusahaan di seluruh dunia.

“Qwen-VL-Chat melayani interaksi yang lebih kompleks. Termasuk menulis cerita dan membuat gambar berdasarkan foto yang dimasukkan pengguna,” keterangan Alibaba dikutip SINDOnews dari laman Odishatv, Minggu (27/8/2023).



Model AI buatan Alibaba dibangun berdasarkan model bahasa besar milik perusahaan yang disebut Tongyi Qianwen. Kehadiran Qwen-VL dan Qwen-VL-Chat meramaikan persaingan teknologi kecerdasan buatan.

Langkah serupa juga dilakukan perusahaan Korea Selatan Naver dengan meluncurkan model bahasa besarnya HyperClovaX. Naver juga menghadirkan alat pencarian generatif yang didukung AI, Cue, dan aplikasi obrolan bernama Clova X.
Raksasa Internet China Alibaba Luncurkan Teknologi AI Saingan Chat GPT


HyperCLOVA X adalah model tulang punggung teknologi AI Naver yang didasarkan pada kemampuan superkomputer dan analisis data serta pengalaman operasional dari platform online. Operasi mulai dari mesin pencari terbesar di Korea hingga layanan cloud, email, belanja, dan produk internet lainnya.

CLOVA X adalah chatbot AI berbasis model bahasa besar dan CUE, layanan pencarian AI generatif, keduanya didukung oleh HyperCLOVA X. Naver mengatakan CLOVA X, adalah ChatGPT versi Korea yang dipimpin oleh pemahaman mendalam Naver tentang bahasa dan budaya Korea.



CLOVA X yang akan menjalani pengujian beta hari ini, dapat memberikan respons paling tepat terhadap berbagai permintaan pengguna berdasarkan AI percakapan dan serbaguna. CLOVA X mampu membuat cerita, meringkas teks, dan menyandikan bahasa.

“CUE, yang akan diluncurkan bulan depan, adalah chatbot AI interaktif baru yang dikembangkan khusus untuk pencarian online,” lapor kantor berita Yonhap.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1513 seconds (0.1#10.140)