7 Negara yang Memiliki Situs Pencarian Sendiri, Jadi Alternatif selain Google

Kamis, 03 Agustus 2023 - 15:28 WIB
loading...
A A A

4. China

Negara yang memiliki situs pencarian sendiri berikutnya adalah China. Tak ingin ketinggalan dari para rivalnya seperti Amerika Serikat, mereka juga memiliki platform Search Engine yang tak kalah populer.

Salah satu yang paling terkenal adalah Baidu. Platform ini memiliki pengguna yang cukup besar di negaranya.

Tak hanya Baidu, China juga masih memiliki sejumlah mesin pencari lain. Di antaranya seperti Sogou, Haosuo, Shenma, dan masih banyak lainnya.

5. Jerman

Sedikit berbeda dengan negara lain, Jerman memiliki mesin pencari yang cukup unik bernama Ecosia. Mereka mengklaim bahwa sebagian besar keuntungannya telah dialihkan untuk program penanaman pohon di berbagai negara.

Sisi menarik inilah yang membuatnya cukup disukai. Bahkan, banyak juga pengguna platform sejenis seperti Google yang tertarik untuk beralih menggunakannya.


6. Prancis

Masih di Eropa, kali ini ada Prancis. Mereka memiliki mesin pencari populer bernama Qwent.

Salah satu keunggulan dari mesin pencari ini adalah jaminan privasi para pengguna. Mereka mengklaim tidak pernah menyentuh data pribadi pengguna atau bahkan menjualnya ke pihak lain.

7. Swiss

Berikutnya ada Swisscows. Sesuai namanya, mesin pencari ini merupakan proyek sebuah perusahaan yang berbasis di negara Swiss.

Pada layanan yang diberikan, platform ini menyematkan metode tertentu untuk menampilkan keinginan pengguna lebih cepat. Tak hanya itu, mereka juga memastikan tidak pernah menyimpan data para penggunanya.

Demikian ulasan mengenai negara-negara yang memiliki situs pencarian sendiri. Tertarik mencoba?
(okt)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1641 seconds (0.1#10.140)