YouTube Gunakan AI untuk Meringkas Video sebelum Ditonton

Rabu, 02 Agustus 2023 - 21:19 WIB
loading...
YouTube Gunakan AI untuk Meringkas Video sebelum Ditonton
YouTube memakai kecerdasan buatan atau AI untuk membuat video ringkasan sebelum menonton. Foto: TechSpot
A A A
AMERIKA - Platform berbagi video YouTube sedang menggodok penggunaan teknologi kecerdasan buatan (AI) di layanan mereka. YouTube akan meringkas video secara otomatis. Sehingga, memudahkan penonton untuk mendapat semacam “ringkasan” terlebih dulu sebelum menonton keseluruhan video.

Menurut Techspot , saat ini perusahaan tersebut masih melakukan uji coba terhadap penggunaan AI tersebut. Jika nantinya tes menunjukkan hasil positif, bukan tidak mungkin menjadi fitur utama YouTube di masa depan.

Mengapa YouTube melakukan hal ini? Karena banyak penonton yang sudah terbiasa dengan video pendek di platform TikTok atau Reels. Sehingga, mereka ingin mendapatkan “ringkasan” video terlebih dulu sebelum menonton secara utuh.

Dalam pembaruan halaman YouTube pada 31 Juli, Google menulis bahwa mereka telah memulai tes ringkasan AI sehingga pengguna dapat membaca ringkasan singkat video dan memutuskan apakah itu sesuatu yang ingin mereka tonton.

Ringkasan akan muncul dalam bentuk teks di halaman tontonan dan pencarian. Meski tidak ada indikasi seperti apa tampilannya, yang jelas ringkasan video ini akan menjadi pelengkap dari deskripsi video yang ada saat ini.

Untuk sementara, fitur hanya bisa dinikmati oleh sebagian kecil pengguna yang berbasis di wilayah berbahasa Inggris. Pengguna yang ingin merasakan harus mendaftar untuk berpartisipasi dalam eksperimen terbaru YouTube ini.

Untuk diketahui, Google melakukan eksperimen YouTube sepanjang waktu, dan tidak semuanya menjadi fitur lengkap. Ada uji coba yang membatasi konten 4K untuk pelanggan Premium tahun lalu yang untungnya berakhir pada bulan Oktober.

Ada juga percobaan YouTube pada bulan Mei yang menunjukkan peringatan kepada pengguna pemblokir iklan, menyarankan mereka menonaktifkannya atau bebas iklan dengan YouTube Premium.



Fitur-fitur yang diuji coba tidak selamanya akan dijadikan fitur utama oleh perusahaan. Jadi kita lihat saja apakah fitur akan benar-benar diluncurkan atau tidak padatahundepan.
(dan)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1717 seconds (0.1#10.140)