Simak Perbedaan Layar IPS dan AMOLED, Lebih Bagus Mana?

Jum'at, 16 Juni 2023 - 14:15 WIB
loading...
Simak Perbedaan Layar...
Perbedaan layar IPS dan AMOLED menjadi pembahasan yang menarik diulas. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Perbedaan layar IPS dan AMOLED menjadi pembahasan yang menarik diulas. Keduanya menjadi teknologi layar yang paling umum digunakan pada smartphone modern.

Pada penggunaannya di ponsel modern, layar IPS ataupun AMOLED memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Meski demikian, keduanya mempunyai sejumlah perbedaan yang mungkin belum banyak pengguna ketahui. Berikut ulasannya.


Perbandingan Layar IPS dan AMOLED

1. Layar IPS

IPS disematkan untuk jenis layar LCD yang menggunakan panel in-plane switching (IPS). Mengutip laman OnePlus, jenis layar ini menggunakan kristal cair untuk memanipulasi cahaya dan menampilkan gambar.

Awalnya, IPS LCD diciptakan guna mengatasi masalah pada tampilan TFT LCD (thin-film transistor), serta mendukung sudut pandang yang lebih luas dan warna lebih baik.

Pada komponennya, IPS LCD memiliki lampu latar yang mampu menerangi seluruh layar secara merata. Hal ini membuatnya mempunyai tingkat kecerahan lebih tinggi serta visibilitas yang lebih baik ketika berada di bawah matahari.

Terkait kelebihannya, jenis layar ini memang memiliki biaya produksi yang cenderung murah, termasuk ketika dibandingkan dengan AMOLED. Selain itu, IPS LCD juga sering dikatakan memiliki usia pakai cukup lama alias awet.

Di sisi lain, terdapat juga beberapa kekurangan dari layar IPS LCD. Sebut saja seperti konsumsi daya yang lebih boros, tampilan yang dihasilkan kurang pekat, hingga waktu respon yang relatif lebih lambat dari jenis AMOLED.


2. Layar AMOLED

AMOLED adalah singkatan dari Active-Matrix Organic Light Emitting Diode. Terkait statusnya, teknologi layar ini berasal dari OLED sebagai bahan organik utama.

Berbeda dengan IPS LCD, AMOLED mampu menghasilkan tampilan hitam pekat serta rasio kontras yang tinggi. Tak hanya itu, jenis layar ini juga dapat lebih banyak menampilkan warna yang beragam.

Sementara itu, kekurangannya sendiri terletak pada biaya produksinya yang relatif lebih mahal. Selain itu, layar juga rawan burn-in ketika berada di bawah terik matahari.

Terakhir, awet atau tidaknya baterai juga tergantung penggunaan. Biasanya, salah satu yang berpengaruh adalah walpaper. Jika ingin lebih hemat, disarankan menggunakan wallpaper berwarna dasar gelap.

Itulah perbedaan antara layar IPS dan AMOLED yang mungkin belum Anda ketahui. Semoga bermanfaat.
(bim)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Efektifkan Solusi eSIM...
Efektifkan Solusi eSIM Komdigi Atasi Penipuan Online? Pakar Siber Beberkan Faktanya!
Cara Split Screen di...
Cara Split Screen di HP OPPO dengan 2 Langkah Mudah
Elon Musk dan Tantangan...
Elon Musk dan Tantangan Etika dalam Gaming
Perdana Digelar, GrabX...
Perdana Digelar, GrabX Hadirkan Inovasi Baru Untuk Semua Versi Dirimu
HP China Dituding Pakai...
HP China Dituding Pakai Teknologi Samsung, BOE Digugat
Ekspresi Cinta Ramadan...
Ekspresi Cinta Ramadan dengan HUAWEI Mate X6, Hadiah Premium Penuh Makna
10 Tips Beli HP via...
10 Tips Beli HP via Online Jelang Lebaran, Jangan Sampai Ketipu!
Yahoo Jual TechCrunch,...
Yahoo Jual TechCrunch, Ini Alasannya
HONOR Luncurkan Rangkaian...
HONOR Luncurkan Rangkaian Produk Baru, Penjualan Eksklusif di Shopee!
Rekomendasi
Ditelepon Presiden Prabowo...
Ditelepon Presiden Prabowo saat Gelar Halalbihalal, Cak Imin: Minta Menteri Rapatkan Barisan
Bantai 15 Paramedis...
Bantai 15 Paramedis dan Pekerja Bantuan Gaza, Militer Israel Akui Kegagalan Profesional
4 Ikan yang Boleh Dimakan...
4 Ikan yang Boleh Dimakan Penderita Darah Tinggi, Baik untuk Jantung
Berita Terkini
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 jam yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
16 jam yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
19 jam yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
1 hari yang lalu
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
1 hari yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
1 hari yang lalu
Infografis
Pesona 9 Istri dan Putri...
Pesona 9 Istri dan Putri Para Pemimpin Timur Tengah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved