Kecerdasan Buatan Bikin Karakter The Simpsons Jadi Nyata, Fans Langsung Ngamuk

Jum'at, 14 April 2023 - 13:49 WIB
loading...
Kecerdasan Buatan Bikin Karakter The Simpsons Jadi Nyata, Fans Langsung Ngamuk
Kreasi kecerdasan buatan terhadap karakter The Simpsons sangat tidak disukai penggemarnya. Foto/Unilad.
A A A
JAKARTA - Fans atau penggemar The Simpsons langsung murka atas tindakan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) yang bikin karakter The Simpsons jadi seolah nyata. Pasalnya kreasi yang mereka buat justru membuat karakter-karakter yang ada di serial animasi The Simpsons mirip dengan karakter film horror.

Saat ini kecerdasan buatan memang sangat mampu melakukan rekayasa imaji. Mereka bisa mengubah berbagai imaji menjadi nyata yang mirip orang kebanyakan.

Salah satu kreasi terbaru dilakukan pada karakter The Simpsons yakni Homer, Marge, Bart, Lisa, dan Maggie. Unilad menyebutkan karakter The Simpsons sangat disukai oleh banyak orang. Hal itu terlihat dari penayangan serial The Simpsons yang berlangsung hingga 30 tahun lebih.

Marc Burrows komikus asal Inggris merupakan orang yang pertama kali mengunggah hasil rekayasa kecerdasan buatan terhadap karakter The Simpsons di akun Twitter miliknya. "Ini yang dihasilkan AI saat membuat karakter The Simpsons di kehidupan nyata," tulis Marc Burrows.



Kecerdasan Buatan Bikin Karakter The Simpsons Jadi Nyata, Fans Langsung Ngamuk


Hasilnya memang sukses bikin penggemar The Simpsons murka. Pasalnya banyak sekali perbedaan terjadi antara karakter animasi dengan kreasi kecerdasan buatan. Terutama pada karakter Marge, Bart, Lisa, dan Maggie.

"Sepertinya karakter animasi memang tidak bisa dengan mudah digantikan dengan karakter nyata. Hasil kreasi ini justru memperlihatkan karakter The Simpsons seperti karakter film horror Children of the Corn," tulis Unilad.

Satu-satunya karakter The Simpsons yang berhasil mencuri perhatian justru adalah Homer Simpsons. Kecerdasan buatan terlihat sangat berhasil mempertahankan karakteristik Homer Simpsons yang ada di dunia animasi dengan dunia nyata.

Kecerdasan buatan menggambarkan Homer Simpsons di dunia nyata dengan sosok pria gemuk dengan usia lima puluhan berkepala botak. Uniknya kecerdasan buatan membuat Homer Simpsons jadi sedikit tampan.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1674 seconds (0.1#10.140)