Nokia Bikin Handphone yang Bisa Diperbaiki Sendiri oleh Pemiliknya

Selasa, 28 Februari 2023 - 07:00 WIB
loading...
Nokia Bikin Handphone yang Bisa Diperbaiki Sendiri oleh Pemiliknya
Nokia G22 menawarkan keberlanjutan dalam waktu panjang yang tidak dimiliki ponsel lain. Foto/The Financial Express.
A A A
JAKARTA - Nokia meluncurkan tiga ponsel baru di ajang Mobile World Congress 2023 Barcelona, Spanyol. Ketiganya adalah Nokia C22, Nokia C32, dan Nokia G22.

Di antara ketiga ponsel baru Nokia itu yang paling menarik adalah Nokia G22. Pasalnya Nokia diklaim menawarkan ponsel untuk penggunaan jangka panjang karena bisa diperbaiki sendiri.

Tidak seperti ponsel yang ada saat ini, Nokia mengatakan setiap pemilik Nokia G22 dapat dengan mudah memperbaiki ponsel tanpa bantuan tenaga profesional. Pengguna dapat dengan mudah mengganti LCD, baterai, hingga komponen lainnya.



Nokia Bikin Handphone yang Bisa Diperbaiki Sendiri oleh Pemiliknya


Hal itu dimungkinkan karena Nokia melakukan kerja sama dengan iFixit, perusahaan niaga komponen atau suku cadang ponsel-ponsel terbaru. Jadi pemilik ponsel Nokia G22 bisa membeli sendiri komponen yang dibutuhkan untuk melakukan penggantian.

Cara memasangnya juga tidak akan sulit karena Nokia mengaku mendesain ponsel itu tidak dengan teknologi rumit. Jadi pengguna bisa membongkar pasang sendiri seluruh komponen tanpa khawatir membuat ponsel ponsel Finlandia itu malah semakin rusak.



Saat ini Nokia G22 dijual di harga 179 Euro atau sekitar Rp2,8 juta. Ponsel tersebut menggunakan sistem operasi Android 12. Sistem koneksi juga masih 4G dan dilengkapi dengan kamera belakang 50 megapiksel dan kamaera depan dua megapiksel.

Dari segi spesifikasi memang Nokia G22 tidak terlalu menarik karena memang ada banyak ponsel lain di harga yang sama dengan kemampuan lebih baik. Hanya saja tawaran durabilitas dan penggunaan yang berkelanjutan tentu cocok buat konsumen yang tidak ingin gonta-ganti ponsel.
(wsb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3146 seconds (0.1#10.140)