Huawei Sediakan Teknologi untuk Membantu Masyarakat dalam Penanganan Covid-19

Rabu, 18 Agustus 2021 - 19:58 WIB
Huawei sebagai perusahaan ICT terkemuka turut ambil bagian dalam memberikan layanan teknologi Cloud, AI, dan 5G untuk membantu memerangi pandemi.
JAKARTA - Sudah lebih setahun masyarakat Indonesia dan dunia berjuang memerangi pandemi Covid-19 yang berdampak pada semua sektor. Banyak pelajaran berharga dari pandemi ini, terutama tentang betapa pentingnya menjaga kesehatan serta memacu diri untuk terus berinovasi demi pemulihan ekonomi.

Huawei sebagai perusahaan ICT terkemuka turut ambil bagian dalam memberikan layanan teknologi Cloud, AI, dan 5G untuk membantu memerangi pandemi, serta mendorong pemulihan ekonomi. Beberapa tahun yang lalu, Huawei telah melakukan riset untuk menunjukkan bahwa transformasi digital akan mendorong pertumbuhan ekonomi.

Business Development Director Huawei Cloud Indonesia Usman Niandinata mengungkapkan, Huawei dengan layanan teknologi yang dimilikinya akan sangat membantu untuk mempercepat pemulihan pascapandemi.



“Kami percaya, teknologi 5G + Cloud + AI akan menjadi kunci ekonomi digital dan yakin bahwa pandemi tak menghentikan pengembangan ketiga teknologi tersebut, tetapi justru sebaliknya. Huawei pun setuju kalau teknologi 5G + Cloud + AI adalah komponen utama dari transformasi digital,” katanya.

Hebatnya lagi, ketiga teknologi ini mulai merambah dunia kesehatan, dimana kesehatan kini menjadi hal krusial karena adanya pandemi ini.

“Kalau kita melihat kaitannya dengan pandemi seperti saat ini, tentu saja industri kesehatan menjadi salah satu yang bisa memanfaatkan teknologi digital saat ini. Teknologi ini digunakan untuk memberikan akses kesehatan kepada masyarakat luas, serta mempermudah orang mendapatkan akses kesehatan dan mendukung program pemerintah PPKM,” tutur Usman dalam Webinar yang bertajuk ‘Penanggulangan Covid-19 di Negara Sahabat’ yang digelar pada Selasa (17/08/2021).

Usman Niandinata hadir bersama para narasumber lainnya yaitu Duta Besar RI untuk Singapura H.E. Suryo Pratomo, Duta Besar RI untuk Selandia Baru Tantowi Yahya, dan Konsul Jendral RI di New York. Dalam diskusi yang dipandu Pimred sindonews.com dan KORAN SINDO Djaka Susila tersebut, Usman Niandinata menyampaikan kisah bagaimana teknologi turut berperan serta dalam memerangi pandemi Covid-19 di kota Wuhan, Tiongkok.



Business Development Director Huawei Cloud Indonesia Usman Niandinata. (Foto: Okezone)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More