Realme GT Bakal Gantikan Realme X Series

Sabtu, 14 Agustus 2021 - 14:01 WIB
Awal tahun ini, Realme meluncurkan seri GT yang akan menggeser Realme X Series. Foto/dok
BEIJING - Awal tahun ini, Realme meluncurkan seri GT di pasar global termasuk handset seperti GT 5G, GT Neo, GT Neo Flash Edition, dan GT Master Edition. Beberapa ponsel dari seri ini sekarang akan mengglobal pada 18 Agustus dengan peluncuran di Eropa dan India.

Realme berencana untuk memperbanyak seri GT di beberapa pasar untuk menggeser smartphone lama Realme X Series.



Dikutip dari Gizmochina, Sabtu (14/8/2021), CEO Realme Madhav Sheth mengkonfirmasi bahwa seri Realme GT baru akan secara resmi menggantikan seri Realme X yang lebih lama. “Seri X akan digantikan oleh seri GT,” katanya.



Artinya, jajaran X Series yang menawarkan spesifikasi kelas atas dengan harga terjangkau tidak akan lagi diproduksi. Namun, seri GT yang menawarkan pengalaman seperti flagship yang serupa akan menggantikannya mulai sekarang.

Khususnya, jajaran ponsel lain dari Realme , seperti seri Realme C, Realme, dan seri Narzo akan tetap diproduksi.

Sementara ini, Realmi GT baru tersedia di pasar China dan segera diluncurkan di pasar utama lainnya seperti Eropa serta India.
(ysw)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More