Ngamuk, LG Tahun Ini Sudah Siapkan 13 Handphone Baru Seri Q

Senin, 18 Mei 2020 - 05:01 WIB
LG telah menyiapkan 13 handphone terbaru seri Q untuk meramaikan pasar smartphone midranger. Foto/ist
SEOUL - Divisi LG Mobile diketahui dalam beberapa tahun belakangan mengalami kerugian di tengah rekor pendapatan dari divisi lainnya. Ingin bangkit dari keterpurukan, LG Electronics seakan "ngamuk" dengan menyiapkan tidak kurang dari 13 handphone baru untuk keluarga Seri Q di tahun ini.

Sebuah laporan dari My LG Phone, menunjukkan pembuat ponsel Korea Selatan itu telah mengajukan 13 nama perangkat baru dalam keluarga Q-series. Ini adalah seri handphone LG untuk kelas menengah.





Aplikasi diajukan ke Layanan Informasi Hak Kekayaan Intelektual Korea (atau KIPRIS). Nama-nama yang diajukaj adalah Q31, Q32, Q33, Q51, Q51S, Q52, Q53, Q61, Q62, Q63, Q91, Q92, dan Q93. Semua nama diajukan di Class 9 yang menunjukkan ini adalah smartphone.

Semua ponsel seri-Q ini memiliki model saat ini dalam lineup mereka, kecuali seri Q30. Kita mungkin dapat berharap bahwa rangkaian perangkat LG Q30 akan menggantikan K10 dengan skema penomoran baru yang lebih baik daripada merilis smartphone baru dengan nomor model sama diikuti tahun dikeluarkannya.



Situs GSM Arena mengutarakan, satu-satunya perangkat yang sudah kita miliki dalam database dari daftar ini adalah LG Q51. Handset yang diumumkan pada bulan Februari lalu itu ditenagai oleh Mediatek Helio P22 dan RAM 3 GB dengan layar 6,5 inci 720p +, dan baterai besar 4.000 mAh.

Kita tentu dapat berharap berbagai perangkat LG Q ini untuk benar-benar memasuku pasar selama beberapa bulan ke depan. Keberadaannya bisa menjadi pilihan bagi konsumen untuk mendapatkan handphone terbaik dengan harga terjangkau.

(iqb)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More