2 Komodo Terpanjang di Dunia, Keduanya Lebih dari Tiga Meter

Sabtu, 01 Maret 2025 - 05:39 WIB
Komodo terpanjang di dunia mencapai lebih dari tiga meter, dengan ukuran yang sangat masif. Foto: ist
JAKARTA - Komodo terpanjang di dunia ini memiliki panjang yang lebih dari 3 meter, dimana pada umumnya panjang hewan ini hanya mencapai 2-3 meter saja.

Komodo (Varanus komodoensis) adalah spesies kadal terbesar di dunia yang hanya ditemukan di Indonesia, khususnya di Kepulauan Komodo, Flores, Rinca, Gili Motang, dan Padar.

Hewan ini termasuk dalam keluarga Varanidae dan merupakan salah satu predator teratas di ekosistemnya. Kulit komodo tebal, bersisik, dan berwarna abu-abu kecoklatan, membantu mereka berkamuflase di lingkungan kering dan berbatu.

Salah satu fakta unik dari kadal ini adalah mampu berlari hingga 20 km/jam dalam jarak pendek. Mereka juga memiliki air liur mematikan yang didalamnya terdapat lebih dari 50 bakteri berbahaya.



Reptil ini dapat hidup selama 50 tahun, dengan beratnya yang mencapai 70 kg dengan panjang tubuh hingga 3 meter membuat mereka mendapat julukan kadal raksasa.

2 Komodo Terpanjang di Dunia

1. Komodo Panjang 3,04 Meter

Komodo dengan panjang 304 cm ini masuk dalam kategori spesimen liar komodo terpanjang yang pernah ditemukan untuk saat ini. Komodo ini ditemukan di Pulau Rinca, Indonesia.

Komodo di Pulau Rinca dikenal lebih agresif dibandingkan dengan yang ada di Pulau Komodo. Ukurannya yang besar menunjukkan bahwa ia adalah individu yang dominan dan memiliki akses lebih baik terhadap sumber makanan.

2. Komodo Panjang 3,13 Meter

Jika yang tadi adalah komodo terpanjang yang pernah ditemukan di alam liar, maka komodo satu ini adalah yang terpanjang yang pernah ditemukan di penangkaran hewan.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More