Spesifikasi dan Fitur Unggulan Realme GT3, Hadirkan Dukungan Fast Charging 240W

Rabu, 01 Maret 2023 - 18:22 WIB
Realme GT3 resmi diperkenalkan di pasar global. Foto DOK ist
JAKARTA - Realme GT3 resmi diperkenalkan di pasar global . Perangkat terbaru besutan Realme ini dirilis pada ajang Mobile World Congress 2023 yang berlangsung di Barcelona, Spanyol pada Selasa (28/2/2023).

Mengutip laman GSMArena, Rabu (1/3/2023), ponsel ini memiliki kemiripan dengan GT Neo 5GT2. Adapun salah satu fitur unggulannya adalah pengisian daya cepat 240W.

Baca juga : Tercepat di Dunia, realme GT3 Dibekali Pengisian Daya 240W!

Berikut spesifikasi dan fitur unggulan dari Realme GT3

1. Layar dan Dimensi

Realme GT3 dikemas dengan layar OLED berukuran 6,47 inci, serta didukung resolusi 1240 x 2772 pixels dan refresh rate 144 Hz.



Sementara itu, pada dimensinya memiliki panjang 163,9 mm, 75,8 mm, serta 8,9 mm. Sedangkan untuk beratnya sendiri mencapai 199 gram.

2. Chipset

Pada dapur pacunya, Realme menanamkan prosesor Qualcomm SM8475 Snapdragon 8+ Gen 1 (4 nm). Chipset tersebut dipadukan dengan GPU Adreno 730.

3. RAM dan Penyimpanan

Realme GT3 hadir dengan sejumlah pilihan RAM dan Penyimpanan Internal yang berbeda.

Di antaranya adalah 8GB/128GB, 12GB/256GB, 16GB/256GB, 16GB/512GB, hingga 16GB/1TB.

Baca juga : Realme GT Bakal Gantikan Realme X Series

4. Kamera

Pada kamera utamanya, mereka menghadirkan lensa 50MP. Selain itu, Realme GT3 dilengkapi juga dengan lensa ultra wide 8MP dan mikro 2MP.

Sedangkan pada kamera depan, Realme menyertakan kamera selfie 16MP.

5. Baterai

Beralih ke sektor baterainya, ponsel ini dibekali Li-Po 4600 mAh non-removable. Dalam hal ini, hadir juga fitur pengisian baterai dengan daya 240W yang telah diklaim aman oleh Realme

6. Fitur Unggulan

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, fitur pengisian daya menjadi salah satu keunggulan Realme GT3. Pengisian daya 240W ini diklaim menjadi teknologi fast charging tercepat di dunia.

Selain itu, hadir juga teknologi Cooling Stainless Steel Vapor Cooling System Max 2.0 yang membuat suhu pada perangkat bisa tetap terjaga. Sedangkan untuk fitur tambahan lain, tersemat juga Dual Stereo dengan dukungan Dolby Atmos dan lain sebagainya.
(bim)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More