Galaxy S6 Masih Punya Kejutan Lain

Rabu, 29 April 2015 - 16:36 WIB
Galaxy S6 Masih Punya...
Galaxy S6 Masih Punya Kejutan Lain
A A A
JAKARTA - Samsung akhirnya merilis resmi dua ponsel andalannya di Indonesia, Galaxy S6 dan Galaxy S6 Edge. Di Indonesia Samsung merilis hanya satu tipe untuk masing-masing versi. Handset baru keluaran Samsung ini tampaknya akan memiliki kejutan lain bagi masyarakat Indonesia.

Langkah ini dilakukan karena Samsung selama empat tahun berturut-turut berhasil menduduki peringkat pertama smartphone di Indonesia. Produsen yang berbasis di Korea Selatan tersebut juga akan menghadirkan Galaxy S6 dengan kapasitas jauh lebih besar dari yang pernah ada untuk pasar Indonesia.

"Kami akan menghadirkan Galaxy S6 dengan kapasitas 128GB," ungkap Product Marketing Manager Mobile SEIN, Flegon Koen saat Peluncuran Samsung Galaxy S6 dan Galaxy S6 Edge di Jakarta, Rabu (29/4/2015). Namun, dia menjelaskan, kehadiran ponsel dengan kapasitas memori besar itu harus menunggu respon pasar masyarakat Indonesia.

"Kami harus menunggu feedback bagaimana masyarakat Indonesia terhadap kehadiran Galaxy S6 dan Galaxy S6 Edge," ucapnya.

Selain itu, calon konsumen Indonesia juga akan diberikan pilihan tiga warna batu mulia dari kedua ponsel tersebut, yakni white pearl, black sapphire, dan blue topaz. Di tengah peluncuran, terlihat President of Samsung Electronics Indonesia, Yoo Young Kim menggenggam satu unit Galaxy S6 berwarna green emerald.

Sayang, masyarakat Indonesia akan dibuat penasaran dengan pilihan warna tersebut. "Kalian (rekan pers) lihat saja. Iya kami juga akan menghadirkan versi warna green emerald. Hanya saja juga menunggu feedback dari masyarakat Indonesia terlebih dahulu," ucap Flegon seraya mengumbar senyum.

Kehadiran kedua Galaxy S6 telah dinanti-nanti konsumen Indonesia. Tingginya minat masyarakat, membuat perusahaan berbasis di Korea Selatan ini membuka layanan penjualan sistem pre-order mulai 13-26 April 2015.

Kabarnya, penjualan pre-order diklaim terjual lebih dari yang diharapkan. "Sayang kami belum bisa memberikan hasil jelasnya karena masih dalam proses perhitungan," pungkasnya.

Sementara itu, untuk masalah harga Galaxy S6 dengan kapasitas memori 32GB dibanderol Rp9,5 juta. Sedangkan Galaxy S6 Edge tersedia kapasitas memori 64GB seharga Rp12,5 juta. Konsumen bisa mendapatkan secara langsung pada 8 Mei mendatang.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6923 seconds (0.1#10.140)