Ini Smartphone Mid-low dengan Fitur High-end

Rabu, 25 Februari 2015 - 17:22 WIB
Ini Smartphone Mid-low...
Ini Smartphone Mid-low dengan Fitur High-end
A A A
JAKARTA - Merujuk keberhasilan peluncuran smartphone N3 dengan kamera berputar elektrik dan smartphone R5 ultra tipis. Kini Oppo siap meluncurkan produk premium terbaru di kelas mid-low dengan fitur high-end, yakni Mirror 3.

Fitur premium yang akan hadir di Mirror 3 adalah kamera depan beresolusi 5MP. Ponsel ini memiliki kemampuan pengisian daya lebih cepat. Baterai terisi hingga 100% hanya dalam 90 menit, dibandingkan smartphone lain yang biasanya membutuhkan 150 menit untuk pengisian daya penuh.

Smartphone ini ditujukan untuk pelajar hingga kaum profesional. Hal ini karena didukung dengan Smart Control Technology 2.0+, yang memungkinkan pengguna menghubungkan dan mengontrol berbagai perangkat di rumah cukup melalui ponsel, seperti TV, DVD, dan pendingin ruangan.

“Oppo berkomitmen menghadirkan produk unggulan di setiap segmen pasar kami. Oleh karen itu, kami meluncurkan Mirror 3 yang mengadopsi beberapa fitur favorit di produk premium kami,” ujar CEO OPPO Indonesia, Jet Lee.

Menurutnya, dengan tren selfie yang berkembang saat ini, smartphone dengan kamera depan berkualitas adalah suatu keharusan. Mobilitas pengguna pun semakin tinggi dalam aktivitas sehari-hari, kemampuan pengisian daya yang lebih cepat juga dapat meningkatkan efisiensi waktu pengguna.

"Tidak hanya kualitas kamera depan yang diusung oleh Mirror 3, fitur kamera belakangnya juga telah dilengkapi dengan 8MP SONY IMX 179 Backside Illuminated, yang mempunyai fitur unik Beautify dan hadir dengan teknologi Pure Image Engine PI 2.0+," ungkap Lee dalam keterangan tertulisnya kepada Sindonews, Rabu (25/2/2015).

Dengan spesifikasi kamera di atas, Mirror 3 dapat mengambil gambar dengan lebih jelas, termasuk saat malam hari. Resolusi layar yang sudah High Definition (HD), memungkinkan pengguna dapat menonton video atau melihat gambar dengan ketajaman gambar dengan detail.

Para pecinta games juga tidak perlu takut mengalami hambatan saat bermain, karena menggunakan Qualcomm Snapdragon MSM8916 1,2GHz dan 64-bit prosesor Quad-core yang memperkuat spesifikasi Mirror 3. Untuk sistem operasi ColorOS 2.0.1 sudah berbasis Android 4.4 serta dual micro-SIM juga menjadi keunggulan lain dari Mirror 3. Untuk ketersediannya, Mirror 3 garapan Oppo ini akan mulai dipasarkan pada 25 Februari 2015 dengan harga Rp3,199 juta.
(dyt)
Berita Terkait
Hari Ini Diluncurkan,...
Hari Ini Diluncurkan, Berikut Rincian Kamera dan Baterai Oppo K7x
Raisa Bocorkan Perangkat...
Raisa Bocorkan Perangkat Baru Oppo, Ada Huruf F-nya
Begini Spesifikasi dan...
Begini Spesifikasi dan Harga Oppo Reno4 di Indonesia
Spesifikasi Keluarga...
Spesifikasi Keluarga Oppo F17 Bocor Jelang Peluncuran Resmi
Makin Ringan dan Tipis,...
Makin Ringan dan Tipis, Yuk Kepoin Desain Oppo Reno4
Sertifikasi TKDN Pastikan...
Sertifikasi TKDN Pastikan Oppo Reno5 Segera Masuk Indonesia
Berita Terkini
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
7 jam yang lalu
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
1 hari yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
1 hari yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
2 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
2 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved