Situs HTC Resmi Konfirmasi Peluncuran HTC One M9

Senin, 16 Februari 2015 - 13:04 WIB
Situs HTC Resmi Konfirmasi Peluncuran HTC One M9
Situs HTC Resmi Konfirmasi Peluncuran HTC One M9
A A A
BEIJING - Seperti yang telah diberitakan beberapa situs blog dan bocoran informasi, berasumsi perihal kapan dirilisnya HTC One M9 (Hima). Akhirnya secara resmi situs web HTC mengonfirmasi peluncuran HTC One M9.

Menurut isi website, HTC telah memutuskan sepenuhnya merangkul "M" untuk skema penamaan dengan menyebutnya HTC One M9. "HTC benar-benar akan menggunakan nama ini di ajang pameran MWC 2015 yang berlangsung pada 1 Maret," tulis isi website tersebut seperti dikutip Ubergizmo, Senin (16/2/2015).

Ponsel anyar besutan HTC ini, menggunakan layar Full HD 5 inci, memori penyimpanan 32/64GB onboard, memiliki konektivitas jaringan teknologi LTE (long term evolution) Cat 6, dan Operation System (OS) Android 5.0.2 dengan Sense 7.0 Lollipop. Untuk dapur pacu akan disematkan Qualcomm Snapdragon chipset 810, prosesor dikemas octa-core dengan empat core 2.0GHz, dan empat core 1.5GHz, serta bersamaan dengan RAM 3GB DDR4.

Diperkirakan flagship ini hadir dengan kamera belakang 20,7MP dan kamera 4MP ultrapiksel ke depan. Adapun untuk suara, menggunakan BoomSound speaker stereo, Bluetooth 4.0, slot kartu microSD untuk ekspansi memori, dan kapasitas baterai sebesar 2,840mAh.

Sejauh ini hanya informasi spesifikasi tersebut yang terdengar. Hal mengecewakan timbul dari layar Full HD bukan Quad HD yang diharapkan menjadi standar baru dari HTC One (M9).
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8590 seconds (0.1#10.140)