Dera Idol Pilih iPhone karena Awet

Rabu, 11 Februari 2015 - 00:55 WIB
Dera Idol Pilih iPhone...
Dera Idol Pilih iPhone karena Awet
A A A
ARTIS Dera Idol paling suka menggunakan iPhone karena sangat awet. Apa Benar? "Aku sudah pernah nyoba menggunakan smartphone lain dan seringnya nge-hang,” ujarnya.

Gara-gara itu, dara kelahiran 2 Desember 1993 ini tidak pernah lagi menggunakan ponsel selain iPhone.

Untuk apa saja ponsel dipakai? "Banyak. paling sering untuk media sosial. Instagram dan Path ada di posisi dua teratas,” katanya, sambil tertawa.

Dera menuturkan, hobi jalan-jalan membuatnya hampir selalu check-in atau berbagai foto di setiap lokasi yang dia kunjungi. Pantai adalah tempat yang paling difavoritkan. ”Di Instagram aku juga sering membuat promo dan gimmick supaya follower nambah,” ungkapnya.

Sementara di Path digunakan Dera untuk men-share kegiatan atau momen yang sifatnya lebih privat. Menariknya, Dera yang sering belanja online melalui smartphone ini mengaku sempat tertipu.

"Ternyata barang yang datang enggak sesuai harapan. Padahal, belinya bukan dengan harga murah lho,” ungkap Dera, sedikit kesal.

Pemilik nama lengkap Non Dera Anggia Putri Prawitasari ini juga mengingatkan agar online shopper harus lebih berhati-hati saat berbelanja. Karena apa yang ditawarkan bisa tidak sesuai dengan asli seperti yang pernah dialaminya.
(dmd)
Berita Terkini
Pesawat India Hancur...
Pesawat India Hancur Akibat Ditabrak Burung dan Diguyur Hujan Es
4 jam yang lalu
Awas! Charger Murah...
Awas! Charger Murah Bisa Jadi Bom Waktu? Kenali Ciri Charger GaN Berkualitas yang Aman!
8 jam yang lalu
Layar Ajaib di Charger...
Layar Ajaib di Charger Ponsel, Mampukah Menarik Konsumen yang Haus Teknologi?
8 jam yang lalu
Anker Charger 140W dan...
Anker Charger 140W dan Zolo Charger 30W, Charger Jawara yang Mengubah Cara Kita Menyuntik Daya!
8 jam yang lalu
Terobosan Keamanan Data,...
Terobosan Keamanan Data, Equnix Hadirkan Solusi Key Management Inovatif
10 jam yang lalu
Kemampuan Kacamata Pintar...
Kemampuan Kacamata Pintar Android XR Resmi Diperlihatkan
12 jam yang lalu
Infografis
5 Pejabat China yang...
5 Pejabat China yang Dieksekusi Mati karena Korupsi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved