Kodak Rambah Perangkat Android

Selasa, 23 Desember 2014 - 09:37 WIB
Kodak Rambah Perangkat...
Kodak Rambah Perangkat Android
A A A
NEW YORK - Kodak kini merambah ke perangkat Android baru hasil kerja sama dengan Bullitt Group, yang rencananya akan ditampikan di Consumer Electronics Show (CES) 2015.

Dilansir dari Ubergizmo, Selasa (23/12/2014), sayang, hingga berita diturunkan, perusahaan masih menutup kabar rincian hal tersebut. Namun CEO Bullitt Mobile Oliver Schulte mengeluarkan pernyataan, bahwa Kodak merupakan salah satu merek paling terkenal di dunia yang dikenal kualitas dan inovasinya.

"Kami telah menggunakannya untuk menginspirasi berbagai perangkat yang dirancang dengan indah, dan membuat pengguna mengambil gambar besar dan mengedit, berbagi, menyimpan serta mencetak dalam sekejap," ujarnya/

Perangkat yang akan diperkenalkan di ajang CES 2015 tersebut merupakan smartphone Android 4G-LTE. Jika melihat pada kemampuan Kodak di dunia kamera, bisa diasumsikan ponsel anyar ini akan mengedepankan teknologi dan kualitas pengambilan gambar.

Tapi tidak menutup kemungkinan jika ternyata kedua perusahaan akan meluncurkan tablet dan kamera yang terhubung. Rencananya akan dirilis pada pertengahan 2015. Ajang CES 2015 tidak lama lagi, dan semua misteri Kodak ini akan segera terungkap.
(dyt)
Berita Terkait
Kolaborasi Barbie dan...
Kolaborasi Barbie dan Kodak Hadirkan Kamera Canggih Penuh Nostalgia
Berita Terkini
China Mulai Uji Coba...
China Mulai Uji Coba Fitur Face ID iPhone 18
9 jam yang lalu
Melatih Bicara dengan...
Melatih Bicara dengan Enterprise AI Learning Agent
13 jam yang lalu
Beragam Kejahatan kini...
Beragam Kejahatan kini Ada di TikTok, Ini Modusnya
15 jam yang lalu
Waspada World ID: Paspor...
Waspada World ID: Paspor Digital Sam Altman Iming-iming Uang, Pakar Ingatkan Risiko Data Biometrik
15 jam yang lalu
Makhluk Ini Kembali...
Makhluk Ini Kembali Lagi setelah 17 Tahun Menghilang
16 jam yang lalu
Jepang Ciptakan Drone...
Jepang Ciptakan Drone yang Bisa Mengarahkan Sambaran Petir
18 jam yang lalu
Infografis
Waspada! Ini 14 Jenis...
Waspada! Ini 14 Jenis Virus yang Berbahaya bagi Ponsel Android
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved